Borussia Dortmund Bakal Bermain di Indonesia Saat Piala Dunia

- 12 September 2022, 22:16 WIB
Borussia Dortmund Bakal Bermain di Indonesia Saat Piala Dunia
Borussia Dortmund Bakal Bermain di Indonesia Saat Piala Dunia /Kai Pfaffenbach/REUTERS

BERITA KBB - Club bola asal Jerman Borussia Dortmund bakal bermain di Indonesia saat Piala Dunia 2022 berlangsung dalam Tur ke Asia Tenggara pada November-Desember mendatang.

Dalam situs resmi klub pada Senin, 12 September 2022, Dortmund akan menjalani tur ke tiga negara Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

Tur tersebut akan dilakukan pada jeda Piala Dunia dan melakukan perjalanan ke Asia Tenggara dengan sisa bagian dari skuad profesional pada akhir November.

Baca Juga: WADUH! Divonis Bersalah Gegara Jualan di Atas Trotoar, Begini Curhatan Pedagang di Cimahi

" Tur akan berlangsung dari 21 November hingga 1 Desember dan akan melakukan perjalanan dari Singapura ke Vietnam melalui Indonesia," tulis pihak Dortmund.

Nantinya, Dortmund akan menghadapi salah satu klub lokal di masing-masing negara, meski belum disebutkan calon lawan yang akan dihadapi di Indonesia.

"BVB akan memainkan satu pertandingan melawan tim lokal di masing-masing dari tiga negara. Rincian tentang lawan dan tanggal akan diumumkan segera," tulis pihak Dortmund melalui situs resmi klub.

Baca Juga: Download Lagu MP3 Gratis Lewat Gudang Lagu 123 Dicari, Unduh Hingga FULL ALBUM Bukan di Stafaband Dan MP3Juice

Ini adalah tur kedua yang dilakukan oleh Dortmund ke Indonesia. Pada Desember 2007, Dortmund asuhan Thomas Doll yang saat ini melatih Persija Jakarta, menang 1-0 atas Timnas Indonesia lewat gol Mladen Petric di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Piala Dunia sendiri bakal digelar di Qatar, 20 November-18 Desember, digunakan Dortmund untuk menjalani tur Asia Tenggara.

"Setelah periode pembatasan yang sangat lama karena pandemi, merupakan suatu kebahagiaan bagi kami untuk akhirnya dapat menjadi tamu dari banyak penggemar dan mitra kami di Asia Tenggara lagi," ujar Managing Director BVB Carsten Cramer.

Baca Juga: Korupsi Fasilitas Pembiayaan PT Waskita Beton Precast, Kejagung Periksa Tiga Saksi

"Kami merasa sangat diterima di wilayah ini selama bertahun-tahun, dan tidak sabar untuk secara pribadi berterima kasih kepada orang-orang atas semangat mereka, tetapi juga atas kesabaran mereka," ucap Cramer.

 

 

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah