Persib Sesalkan Kericuhan Suporter di Manahan Solo

- 9 Agustus 2023, 12:14 WIB
Vice President Operational PT PERSIB Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat.
Vice President Operational PT PERSIB Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat. /Istimewa/

BERITA KBB - PERSIB menyayangkan insiden kericuhan suporter yang terjadi di Stadion Manahan Solo, Selasa, 8 Agustus 2023 malam.

Kericuhan terjadi pada saat pertandingan Persis dan PERSIB berlangsung.

"Kita sangat menyayangkan terjadi kericuhan di stadion dalam pertandingan ini" kata Vice President Operational PT PERSIB Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat.

Baca Juga: WJIS 2023 Tawarkan 10 Projek Senilai Rp70 Triliun

Baca Juga: Atasi Masalah Sampah, Perusahaan Asal Jepang Bakal Kelola TPPAS Legok Nangka

"Sebab berdasarkan regulasi PSSI, kedatangan suporter tamu di kandang lawan merupakan pelanggaran yang dapat dikenakan sanksi. Selain itu, PERSIB juga sebelumnya sudah mengimbau pendukungnya untuk tidak datang ke Stadion Manahan Solo.  

"Saya harap semua suporter bisa mentaati aturan dan regulasi yang berlaku, pelanggaran atas aturan dan regulasi tersebut tentunya akan merugikan Persib” lanjut Andang.

Dalam pertandingan tersebut, PERSIB harus mengakui keunggulan tuan rumah 1-2. PERSIB sempat unggul melalui gol Ciro Alves menit 32. Namun, Persis mencetak dua gol balasan yang diborong Ramadhan Sananta menit 33 dan 44.***

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x