Getafe vs Real Madrid: Joselu Bikin Ancelotti Jatuh Hati, Targetkan Dulang Enam Poin Dari Atletico dan Girona

- 2 Februari 2024, 11:24 WIB
Pemain Real Madrid Joselu meluapkan kegembiraan usai mencetak gol ke gawang Getafe
Pemain Real Madrid Joselu meluapkan kegembiraan usai mencetak gol ke gawang Getafe /Instagram @realmadrid/
 

Berita KBB - Real Madrid mengalahkan Getafe 2-0 dalam laga tandang tunda pekan 20 La Liga 2023/2024 di Coliseum, Jumat 2 Februari 2024 dini hari WIB. Berkat kemenangan ini, Los Blancos kembali ke puncak klasemen Liga Spanyol dengan mengkudeta Girona.


Dilansir Antara, dua gol Real Madrid tercipta dari Joselu Mato, satu di babak pertama pada menit 14’ dan satu lagi di babak kedua tepatnya menit 56’.


Real Madrid tampil agresif sejak awal kick off dan mencetak gol pada menit ‘14 melalui sundulan Joselu setelah menerima umpan silang dari Lucas Vázquez.

 

Baca Juga: Sinopsis Daftar Pemain FTV Tukang Seblak Pujaan Hatiku, Sahila Hisyam dan Nikki Frazetta, Tayang 08:00 WIB


Memasuki babak kedua, pada menit ‘56, Vini Junior mengirimkan umpan kepada Joselu yang mencetak gol dan memperbesar keunggulan Real Madrid. Skor 0-2 pun bertahan hingga akhir pertandingan.


Terkait performa gemilang Joselu dalam laga kontra Getafe, pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti menyebut, hadirnya striker berusia 33 tahun itu menjadi berkah bagi skuad yang diasuhnya.


"Dia (Joselu, red) selalu siap sejak awal, juga ketika dia datang ke permainan dia selalu membantu tim. Dia adalah orang yang sangat rendah hati dan kami senang dengan dirinya," ujar Ancelotti, seperti dikutip Berita KBB dari laman resmi Real Madrid.


Lanjutnya, setelah membawa pulang 3 poin dari markas Getafe, Los Blancos kini bersiap menghadapi derbi Madrid kontra Atletico pada Senin 5 Februari 2024 dini hari mendatang dengan misi memperlebar jarak dengan Girona di klasemen sementara Liga Spanyol 2023/2024.


Menariknya, usai melawan Atletico Madrid, Real juga akan menjamu Girona yang kini terpaksa turun ke peringkat dua klasemen sementara Liga Spanyol. Mereka akan berjumpa pada Minggu 11 Februari 2024 dini hari mendatang.

Halaman:

Editor: Siti Mujiati

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x