Dinilai Potensial, Hunian Eco-Friendly Dikembangkan di Bogor

- 13 September 2023, 17:31 WIB
Ki-ka : Mr Yannes Pasaribu sbg Business Development, Engineering & Project Director - Mrs Imelda Fransisca sbg Vice CEO PT Olympic Bangun Persada - Mr Norman E Sebastian sbg CEO PT Olympic Bangun Persada - Mr Fumihide Nakatsu sbt Vice President Director PT Sumitomo Forestry Indonesia - Mr Kenji Inui
Ki-ka : Mr Yannes Pasaribu sbg Business Development, Engineering & Project Director - Mrs Imelda Fransisca sbg Vice CEO PT Olympic Bangun Persada - Mr Norman E Sebastian sbg CEO PT Olympic Bangun Persada - Mr Fumihide Nakatsu sbt Vice President Director PT Sumitomo Forestry Indonesia - Mr Kenji Inui /Istimewa/

BERITA KBB - PT. Olympic Bangun Persada sebagai pengembang kawasan OCBD Bogor yang baru saja memulai pembangunan konstruksi akses langsung menuju ruas tol Bogor Ring Road (BORR) dari kawasan OCBD Bogor yang ditargetkan akan selesai pada penghujung tahun 2023 bersama-sama dengan PT. Sumitomo Forestry Indonesia berencana untuk mengembangkan hunian rumah tapak dengan konsep eco-friendly pertama di wilayah Bogor.

Cluster hunian rumah tapak yang berada di dalam kawasan OCBD ini menjadi cluster ke-4 yang terbangun setelah cluster pertama, Pine Garden yang telah Sold Out, cluster ke-2 Virginia Pine yang telah terjual 90% dan cluster ke-3 Northern Pine yang dipasarkan sejak akhir tahun lalu.

Dengan jumlah unit yang dipasarkan sebanyak 151 unit di atas lahan seluas 3,2 hektar, konsep hunian ini akan dibangun dengan mengadopsi teknologi terbaru dari Jepang yang menawarkan konsep ramah lingkungan dalam dalam material & fitur yang digunakannya.

Baca Juga: Sinopsis Daftar Pemain Ftv Cinta Pura-Pura Rabu 13 September 2023 Pukul 23.00 WIB

Seperti misalnya penggunaan solar panel di setiap rumah yang menjadi fitur standar.

Cluster hunian ini diharapkan akan mulai dipasarkan pada semester 1 tahun 2024, konstruksinya dimulai pada Oktober 2024 dan hand over unit dijadwalkan pada tahun 2027.

Ini menjadi proyek hunian pertama yang dikembangkan Sumitomo di luar Jepang yang menggunakan fitur tersebut.

Baca Juga: Jadwal Sepakbola Hari Ini 13 dan 14 September 2023. Ada Kualifikasi Piala dunia 2026 Argentina vs Bolivia

Di negaranya, Sumitomo telah berhasil menciptakan desain hemat energi dengan mendesain atap, memanfaatkan material ramah lingkungan (Lampu LED, toilet yang hemat air, dll) dalam upaya mengurangi emisi CO2 selama proses konstruksi maupun emisi CO2 setelah hunian ditinggali.

Dengan penggunaan solar panel sebagai fitur standar dari hunian yang dibangun maupun aplikasi teknologi ramah lingkungan lainnya, PT. Olympic Bangun Persada dan PT. Sumitomo Forestry Indonesia berusaha mendukung percepatan ‘standarisasi desain dekarbonisasi’ di negara-negara Asia, yang dimulai dari Indonesia.

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x