Akselerasi Kompetensi ASN, Pemprov Rilis Jabar CorpU Talent

2 November 2023, 14:25 WIB
*Caption:* Penjabat Gubernur Jabar Bey Machmudin saat meluncurkan program Jabar CorpU Talent, di Dago Tea House, Kota Bandung, Kamis (2/11/2023). /Dokpim Jabar/

BERITA KBB - Asa tinggi digantungkan Pemerintah Provinsi Jawa Barat pada program Jabar CorpU Talent, yang dirilis di Dago Tea House, Kota Bandung, Kamis 2 November 2023.

Dimana harapannya melalui Jabar CorpU Talent, dapat mengakselerasi kompetensi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemprov guna meningkatkan pelayanan kepada publik.

Dikomandoi oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Jabar, program akronim dari Jawa Barat Corporate University Talent ini diyakini mampu menempatkan ASN sesuai karakteristik dan kapabilitasnya.

Baca Juga: Daftar Rating Acara TV 1 November 2023: Persib Gagal Jinakkan Bidadari Surgamu, Magic 5 Kalah Tipis Dari DYKP

Kepala BPSDM Jabar Hery Antasari menuturkan, Jabar CorpU Talent adalah program holding dari Pemprov yang mengintegrasikan antara manajemen talenta dan kompetensi.

Dimana para ASN akan mendapatkan pelatihan atau pendidikan, sesuai golongan dan karakteristik masing-masing individu.

"Pelatihan harus berdasarkan manajemen talenta. Tiga program utama yaitu Jabar Development Program (JDP), Jabar Leadership Program (JLP) dan Learning Tematic Academy (LTA). Goals-nya untuk menyiapkan ASN secara umum agar mereka terpenuhi gap kompetensinya, sesuai karakter masing-masing," ujar Hery di sela-sela launching.

Baca Juga: Jelang Libur Nataru 2024, Begini Strategi Korlantas Polri Hadapi Kepadatan Lalu Lintas di Tol Cipali

Dia menambahkan, dalam Jabar CorpU Talent, ada beberapa lini spesifik yang menjadi target pada tiga program utama.

Seperti JLP yang berkonsentrasi melahirkan calon pemimpin OPD berkualitas di lingkungan Pemprov Jabar.

"Dengan Jabar CorpU Talent ini kita bedakan. JLP untuk menciptakan pemimpin muda yang lebih siap menjabat. LTA berdasarkan isu strategis. Stunting misalnya," ucapnya.

Baca Juga: Jadwal Indosiar Hari Ini Jumat 3 November 2023 dan Sinopsis Film Wolf Warrior, Rumble In The Bronx dan Shaolin

Lebih lanjut Hery membeberkan, lewat Jabar CorpU Talent peluang ASN yang masih muda menjadi sangat tinggi dan terbuka lebar, untuk mendapatkan posisi jabatan sesuai keinginan. Tidak seperti sebelumnya, yang selalu didominasi ASN senior.

"Untuk semua,tapi ASN muda dan berpotensi tersaring baik dengan manajemen talenta. Secara umum kita sudah jauh lebih baik. Merit sistem, kualifikasi, kinerja dan kompetensi," tuturnya.

Contohnya kata dia, Kepala Dinas ESDM Jabar Ai Saadiyah Dwidaningsih dan Kadisperkim Indra Maha, yang merupakan produk jebolan merit sistem, dimana kini berevolusi menjadi Jabar CorpU Talent.

Baca Juga: Sinopsis Daftar Pemain Ftv Cinta Obat Patah Hati Kamis 2 November 2023 Pukul 23.00 WIB

"Sudah banyak, sudah empat jadi kepala dinas. Kalau bukan merit sistem belum tentu bisa naik. Ini kita akselerasi sekarang, digabungkan dengan manajemen talenta," tandasnya.***

Editor: Ade Bayu Indra

Tags

Terkini

Terpopuler