Begini Skema Rekayasa Lalu Lintas Atasi Kemacetan di Gedebage Bandung Tiap Weekend, Jadi Solusi Paling Ampuh

- 3 Februari 2024, 17:07 WIB
Camat Gedebage, Jaenudin. Berikut skema rekayasa lalu lintas yang disiapkan Dishub dan Polrestabes Kota Bandung demi atasi kemacetan di Gedebage, disebut sebagai solusi paling ampuh.
Camat Gedebage, Jaenudin. Berikut skema rekayasa lalu lintas yang disiapkan Dishub dan Polrestabes Kota Bandung demi atasi kemacetan di Gedebage, disebut sebagai solusi paling ampuh. /

 

Berita KBB - Kawasan Gedebage Bandung menjadi pusat keramaian publik dengan adanya Masjid Al-Jabbar, Stadion GBLA, Summarecon Mall Bandung, Stasiun KA Cimekar dan Gedebage, dan kini ditambah Stasiun KCJB Tegalluar. Alhasil, kemacetan kerap terjadi di kawasan ini.

 

Camat Gedebage Jaenuddin mengaku ditutupnya exit tol KM 149 karena perbaikan jalan, berdampak pada terjadinya kemacetan parah di kawasan tersebut seperti di Gedebage Selatan dan Cimencrang.

 

“Terlebih dengan ditutupnya Exit Tol KM 149 Gedebage justru terjadi kemacetan yang luar biasa. Sehingga Jalan Gedebage Selatan, Cimencrang, Rancapacing dan Rancasagatan juga terkena dampaknya,” ungkap Jaenudin, seperti dikutip dari Portal Jabar pada Sabtu 3 Februari 2024.

Baca Juga: Rumah Pompa Berfungsi, Pemkot Bandung Pastikan Banjir di Bandung Teratasi Asal Warga Penuhi Hal Ini

Jaenuddin mengatakan, terkait ditutupnya akses keluar tol tersebut, Pemkot Bandung berupaya mempercepat penyelesaian pekerjaan perbaikan jalan di exit tol KM 149. Menurutnya, jika penyelesaiannya dipercepat, maka kemacetan di Gedebage bisa teratasi.

 

Inisiatif lainnya adalah mempercepat penyelesaian penataan fasilitas akses di Access 5 Summarecon yang menghubungkan Persimpangan Gedebage Selatan dan Masjid Al Jabbar.

 

Solusi mengatasi kemacetan di Gedebage berikutnya yakni pembangunan jembatan permanen di Sungai Cinambo Lama oleh Pemprov Jabar. Jika suatu saat jembatan tersebut dibuka, kendaraan bisa menuju ke arah Gedebage Selatan lewat sana, tembus ke belakang Masjid Al Jabbar. 

 

Selain itu, Pemkot Bandung tengah menggalakan pembukaan exit tol KM 151 yang terletak di RW 01 Kelurahan Rancanumpang, Kecamatan Gedebage, tepatnya di kawasan GBLA.

 

Selain itu, sedang diupayakan rekayasa lalu lintas yang menjadi kewenangan Dinas Perhubungan Kota Bandung dan Polrestabes Bandung. Saat ini rekayasa lalu lintas dilakukan secara situasional.

 

Diakui Jaenuddin, upaya tersebut berkontribusi besar dalam mengurai kemacetan di Gedebage. Dirinya terus memantau kondisi arus lalu lintas yang diperkirakan akan membludak pada akhir pekan ini.

 

"Di Masjid Al Jabbar ada water barrier yang terpasang di dekat rel kereta api Cimencrang. Saat situasi normal, water barrier dibuka. Dari Cempaka Arum mau ke Jalan Soekarno Hatta bisa lewat sana," ungkapnya.

Baca Juga: Angkut 4.063 Penumpang, KA Papandayan Dapat Jadi Andalan Goweser Jakarta Bandung Ramaikan Wisata Sepeda Garut

Jika situasi memerlukan rekayasa lalu lintas, pengendara terlebih dahulu berbelok ke kiri menuju Danau Masjid Al Jabbar, kemudian kembali ke perlintasan KA Cimencrang dan kemudian menuju Jalan Soekarno Hatta.

 

"Kita berharap masyarakat memahami kondisi yang ada. Pemkot terus berupaya untuk mencari solusi terbaik bersama stakeholder lainnya. Sehingga permasalahan kemacetan ini bisa segera teratasi," pungkasnya.***

Editor: Siti Mujiati


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x