Sekda Herman Suryatman Apresiasi Partisipasi Aktif Masyarakat Jaga DAS Citarum

- 9 Juni 2024, 20:51 WIB
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman meninjau kondisi Sungai Citarum, tepatnya di kawasan Bojongsoang, Sektor 6 Citarum Harum, Kabupaten Bandung, Minggu (9/6/2024).
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman meninjau kondisi Sungai Citarum, tepatnya di kawasan Bojongsoang, Sektor 6 Citarum Harum, Kabupaten Bandung, Minggu (9/6/2024). /istimewa/

BERITA KBB - Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman meninjau kondisi Sungai Citarum, tepatnya di kawasan Bojongsoang, Sektor 6 Citarum Harum, Kabupaten Bandung, Minggu (9/6/2024).

Ia mengapresiasi pada titik tersebut lingkungan terjaga dengan baik. Air sungai jernih dan bebas dari sampah maupun limbah.

Herman memperkirakan Indeks Kualitas Air di Sektor 6 berada di kisaran angka 60.

Baca Juga: Indeks Kualitas Air DAS Citarum Ditargetkan Tembus 60 Poin Tahun 2025

"Kita _crosscheck_ kondisi di sekitar Baleendah dan Bojongsoang atau Sektor 6. Perubahannya luar biasa bahkan melihat kondisi air di sini sepertinya lebih dari 50,78, mungkin sudah tembus 60 poin," sebutnya.

Selain itu, Herman menilai kesadaran masyarakat di kawasan Bojongsoang dan Baleendah dalam menjaga lingkungan sudah lebih baik.

Padahal jumlah penduduk di kawasan tersebut sangat padat dengan berbagai dinamikanya. Penduduk Kecamatan Baleendah berjumlah sekitar 250.000 jiwa dan Kecamatan Bojongsoang 100.000 jiwa.

Baca Juga: Kenalkan Warisan Budaya, BPK Wilayah IX Gelar Kegiatan Bertajuk Cerita Citarum

"Ini salah satu bukti walaupun sangat kompleks tantangannya, ada limbah rumah tangga, limbah domestik, pabrik dan lainnya ternyata bisa diurai seperti yang kita tadi lihat," ujarnya.

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah