Saham Top Gainers Hari Ini, Jumat, 12 November 2021

- 12 November 2021, 13:46 WIB
Ilustrasi investasi saham.
Ilustrasi investasi saham. /Pixabay



BERITA KBB- Inilah saham Top Gainers 12 November 2021. Dengan mengetahui emiten apa saja yang masuk ke top gainers kesempatan meraup cuan makin besar.

Daftar saham Top Gainers selalu mengalami perubahan setiap hari sehingga perlu melihatnya secara berkala. Inilah emiten saham yang harganya naik paling cepat hari ini, 12 November 2021.

Lalu, saham apa saja yang masuk ke dalam jajaran saham Top Gainers hari ini? Dirangkum Berita KBB dari Ajaib, ada 5 saham top gainer pada Jumat, 12 November 2021.

Baca Juga: Profil Winky Wiryawan, Sahabat Rony Dozer, Membintangi Film JELANGKUNG 2001, Ada Umur hinnga Akun Instagram

Saham Top Gainers pertama yaitu AYLS ( Agro Yasa Lestari) dengan kenaikan sebesar 25%. Harga AYLS di jam kerja bursa menjelang tutup adalah Rp270 per lembar saham.

AYLS berhasil bertahan selama dua hari sejak kemarin, 11 November 2021. Kenaikannya pun signifikan dari Rp216 ke Rp270.

Kedua ada BNBA dari perusahaan Bank Bumi Arta Tbk. Kenaikan harga sahamnya mencapai  24,78%. Harga BNBA kini adalah Rp2870 per 12 November 2021.

Baca Juga: Ini Target dari PSSI untuk Timnas Indonesia yang Akan Berlaga di Piala AFF 2020

Ketiga disusul oleh BEBS kode saham dari perusahaan Berkah Beton Sadaya Tbk. Harga per lembar saham BEBS hari ini adalah Rp3000

Harga tersebut secara persentase naik 24,48% dari harga pembukaan atau naik 590 poin. Kenaikan BEBS per lot-nya mencapai Rp59000.

Keempat ada emiten LEAD dari perusahaan Logindo Samudramakmur. Saham ini mengalami kenaikan harga sebesar 18%. Harga per lembar saham LEAD yaitu Rp.59.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 yang Akan Digelar di Singapura

Saham Top Gainers terakhir adalah BCIP yang merupakan kode saham dari emiten Bumi Cipta Permai. Lonjakan persentase harganya mencapai 17,39%.

Saat ini harga BCIP berada di titik Rp81 untuk setiap lembar saham yang ditawarkan oleh perusahaan ini.***

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Ajaib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x