6 Tahun Bersama, Gfriend dan Source Music Putuskan Tak akan Lagi Perpanjangan Kontrak

- 18 Mei 2021, 20:29 WIB
Gfriend putuskan tak perpanjang kontrak dengan Source Music.
Gfriend putuskan tak perpanjang kontrak dengan Source Music. /Soompi/

BERITA KBB - Kabar mengejutkan datang dari dunia K-Pop. Pasalnya, girl band Gfriend diberitalan akan berpisah dengan Source Music.

Pada Selasa, 18 Mei 2021 dikabarkan bahwa keenam member Gfriend tidak memperbarui kontrak dengan agensi yang menaungi mereka selama 6 tahun itu.

Terkait kabar tersebut, pihak agensi telah merilis pernyataan resmi dan menyebut jika kontrak artis eksklusif dengan GFRIEND dan Source Music akan berakhir pada 22 Mei.

Baca Juga: Pelayanan Publik di Tengah Pandemi, Pemkot Bandung Berupaya Maksimal Melayani

Menurut pihak agensi selama enam tahun terakhir, GFRIEND telah memenangkan cinta tak terbatas dari para penggemar K-pop melalui berbagai konsep, penampilan, dan lagu yang menandai generasi baru girl grup dan musik.

Dalam kesempatan tersebut, pihak agensi mengucapkan terimakasih karena diberi kesempatan untuk menemani perjalanan Gfriend.

"Kami ingin mengucapkan terima kasih yang tulus dan sepenuh hati kepada GFRIEND yang telah mengizinkan Source Music menemani mereka dalam perjalanan mereka," kata pihak agensi dikutip dari Soompi pada Selasa, 18 Mei 2021.

Baca Juga: Disebut Pernah Jadi Istri Siri Almarhum Uje, Oki Setiana Dewi: Astaghfirullahaladzim

Source music juga mengucapkan terimakasih pada para penggemar Gfriend yang disebut Buddy dan meminta mereka tetap memberi dukungan pada anggota Gfriend yang akan memulai langkah baru.

"Kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua BUDDY dan penggemar yang telah menunjukkan cinta Anda untuk GFRIEND, dan kami meminta Anda memberikan cinta dan dukungan yang tidak berubah kepada anggota yang akan memulai petualangan mereka di area baru dan beragam," lanjut Source Music.

Halaman:

Editor: Asep Budiman

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah