Daftar Rating Acara TV Rabu 10 Mei 2023, Magic 5 Jeblok Ke Nomor 10, Netizen: Rahsya-Naura Gak Ada Kemajuan

- 11 Mei 2023, 16:11 WIB
Sinopsis sinetron Magic 5
Sinopsis sinetron Magic 5 /Instagram.com/@mkf_official

 

Berita KBB - Penasaran dengan peringkat rating acara TV kesayangan Anda? Berita KBB telah merangkum daftar rating acara TV Rabu 10 Mei 2023 versi akun Instagram @indotvtrends.

 

Berdasarkan unggahan akun Instagram tersebut pada Kamis 11 Mei 2023 hari ini, sejumlah acara TV yang disiarkan berbagai stasiun televisi swasta Indonesia menempati daftar 15 besar rating dan share tertinggi.

 

Pada daftar rating acara TV Rabu 11 Mei 2023 dan share, sinetron Magic 5 jeblok ke peringkat 10 tayangan TV yang banyak disaksikan pemirsa.

Baca Juga: Sinopsis Imlie ANTV Kamis, 11 Mei 2023: Imlie Sangat Sedih Melihat Mandap Pernikahan Malini dan Aditya

Setelah sempat memasuki 5 besar, sinetron ini terus mengalami penurunan rating beberapa hari belakangan. Terakhir, pantauan Berita KBB, Magic 5 berada di peringkat 8.

 

Menanggapi hal itu, sejumlah netizen yang tampaknya merupakan pemirsa setia Magic 5 menyuarakan dukungannya agar sinetron tersebut bisa kembali naik rating.

 

“Ayo guys nonton magic 5 di TV supaya rating magic 5 naik,” komentar @aira_ckra. “Ayo dong ges jadi 5 besar lagi yoo #magic5indosiar,” komentar akun @skkar210lq.

Baca Juga: Beredar Foto Habib Kribo Terbaring Lemas di Rumah Sakit Harus Jalani Operasi Pekan Depan Ternyata Sakit Ini

Selain itu, salah seorang netizen menduga, jebloknya rating Magic 5 disebabkan oleh perkembangan karakter duet Rahsya-Naura yang mandeg dan jalan di tempat.

 

“Penulis Magic 5 aneh sih, dulu promonya Rahsya-Naura sebagai couple, tapi nyatanya sampai sejauh ini masih gk dijadiin couple,” ujar akun @rikhasalsabila_.

 

“bukan masalah pacaran, yg jadi masalah sampai sekarang RahsyaNaura gk (gak, red) ada kemajuan. Naura juga bisanya cuma nyakitin Rahsya doang. Lama-lama penonton pasti jengkel,” demikian akun @dindamutiara12

Baca Juga: Berendam Air Panas Sambil Menikmati Perkebunan Teh? Ini Dia Tirta Camelia, Air Panas Alami Di Pangalengan

Sementara itu, ketiga sinetron SCTV, Bidadari Surgamu, Cinta Setelah Cinta dan Takdir Cinta yang Kupilih masih tetap saling menempel beriringan meskipun digeser oleh tayangan Sea Games 2023 Indonesia vs Kamboja yang disiarkan di RCTI.

 

Ketiga sinetron tersebut secara berurutan menempati peringkat 2, 3, dan 4. Dengan demikian, Bidadari Surgamu masih menjadi favorit nomor 1 bagi para pemirsa sinetron. Begitu pula Takdir Cinta yang Kupilih masih menjadi favorit pemirsa ke-3.



Bagaimana dengan peroleh rating dan share dari tayangan-tayangan tersebut? Berikut ini Berita KBB himpun selengkapnya daftar rating acara TV Rabu 10 Mei 2023 versi @indotvtrends lengkap dengan share.

 

Menurut akun terkait, data yang tertera di bawah ini merupakan estimasi dan pemirsa dari semua kalangan masyarakat.

 

1. Sea Games 2023 Kamboja vs Indonesia RCTI (6,6 /  24,4 persen)

2. Bidadari Surgamu SCTV (5,4 / 19,8 persen)

3. Cinta Setelah Cinta SCTV (4,9 / 17,4 persen)

4. Takdir Cinta yang Kupilih SCTV (3,5 / 20,4 persen)

5. Jangan Bercerai Bunda RCTI (3,3 / 15,9 persen)

6. Family 100 MNCTV (3 / 10,3 persen)

7. Upin Ipin MNCTV

8. Fearless Indosiar (2,6 / 16 persen)

9. Tajwid Cinta SCTV (2,4 / 14,3 persen)

10. Magic 5 Indosiar (2,3 / 9,6 persen)

11. Petualangan Cakar MNCTV

12. Preman Pensiun RCTI

13. Pemburu dan Penghuni MNCTV

14. Pororo vs Shark Mentari TV

15. Real Madrid vs Manchester City SCTV (1,7 / 53,7 persen)

 

Data rating dan share sebagaimana dibagikan akun @muhammad97imam dalam kolom komentar unggahan tersebut.

 

Demikian daftar rating acara TV Rabu 10 Mei 2023 dan share seperti disajikan dalam unggahan akun Instagram @indotvtrends. Apakah Anda termasuk penonton setia sinetron Magic 5?***

 

 

 

 

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x