Kostum Suster Seksi Jennie Blackpink Diprotes, Video Klip 'Lovesick Girls' Bakal Diganti

- 8 Oktober 2020, 10:34 WIB
Kostum suster Jennie Blackpink di video klip Lovesick Girls diprotes tenaga medis karena dinilai terlalu seksi.
Kostum suster Jennie Blackpink di video klip Lovesick Girls diprotes tenaga medis karena dinilai terlalu seksi. /Youtube/BLACKPINK

BERITA KBB – Video klip musik Lovesick Girls yang dirilis Blackpink beberapa waktu lalu ternyata mendapatkan protes dari para tenaga medis di Korea.

Persatuan Tenaga Medis Korea menilai bahwa kostum suster yang dipakai Jennie di video klip Lovesick Girls tersebut hanya mengikuti tren untuk menunjukkan daya tarik seksual.

Mereka menilai, YG Entertainment yang seharusnya berupaya meluruskan hal itu malah membuat situasi menjadi lebih buruk dengan menampilkan kostum suster seksi di video klip tersebut.

Baca Juga: Metode Pembayaran Terbaru Mudahkan Warga untuk Tetap Beraktivitas di Rumah

Meski demikian, BLINKS, sebutan untuk penggemar Blackpink tidak menganggap hal itu sebagai masalah dan terus membela Jennie di media sosial. YG juga menegaskan bahwa mereka tidak ada maksud untuk mengumbar seksual melalui pakaian tersebut.

Namun akhirnya, YG secara resmi mengumumkan bahwa mereka akan menghapus bagian yang ada seragam susternya di video klip tersebut.

“Kami akan menghapus semua adegan tersebut dan menggantinya dengan video klip baru secepatnya,” demikian keterangan resmi YG seperti dikutip dari Koreaboo, Rabu, 7 Oktober 2020.

Baca Juga: Sinopsis 'Bawang Merah Berkulit Putih' Episode 175, 8 Oktober 2020, Eliza Curiga dengan Sosok Chris

Berikut ini keterangan lengkap dari YG Entertainment terkait dengan kasus tersebut.

“Kami memutuskan untuk emnghapus semua adegan yang menayangkan seragam suster di video klipt tersebut dan akan menggantinya dengan video klip baru secepatnya.

Kami menghabiskan banyak waktu untuk mempersiapkan video klip ini dan kami tidak berharap terjadi kontroversi seperti ini karena kami tidak mempunyai tujuan ke arah tersebut.

Baca Juga: Happy Asmara dan Daftar Penyanyi Dangdut Asal Jawa Timur yang Sedang Hits

Kami merasa sangat bertanggung jawab terkait dengan masalah ini dan kami meminta maaf kepada semua perawat yang merasa tidak nyaman karena hal ini.

Sekali lagi, kami sampaikan rasa hormat yang tulus kepada para tenaga medis yang bekerja untuk kesehatan masyarakat. Terima kasih.”***

Editor: Cecep Wijaya Sari

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x