Tertunduk Lesu Saat Berjalan Di Bandara, Ridwan Kamil: Semua Hanya Milik Tuhan...

- 3 Juni 2022, 18:52 WIB
Tertunduk Lesu Saat Berjalan Di Bandara, Ridwan Kamil: semua hanya milik tuhan...
Tertunduk Lesu Saat Berjalan Di Bandara, Ridwan Kamil: semua hanya milik tuhan... /Intagram Insta Julid/





BERITA KBB- Masih sulit untuk ikhlas, apalagi meninggalkan tempat dimana sang Anak hilang hingga sepekan. Ridwan Kamil dan Istri harus pulang ke Tanah Air karena masa cuti akan habis esok hari.

Kita semua tahu, bahwa tugas yang diembannya begitu berat yakni menjadi pemimpin bagi warga Jawa Barat. Tentu akan banyak sekali tanggung jawab dan amanah yang harus dijalankan, meski dalam suasana prihatin dan berselimut duka.

Melalui konferensi yang digelar Jumat, 3 Juni 2022. Pihak keluarga juga pemerintah Bandung menyampaikan terkait kepulangan Ridwan Kamil dan keluarga untuk menyelenggarakan beberapa kegiatan setelah putusan MUI Provinsi Jawa Barat terkait Eril yang telah dinyatakan Wafat.
 
 
Baca Juga: Bakcang Makanan Khas Tionghoa yang Ramai di Pasaran Indonesia, Mulai dari Resep hingga Festival

Sebagai umat muslim, kita mempunyai kewajiban yang harus ditunaikan apabila salah seorang dari umatnya meninggal dunia yakni memandikan,  menyolatkan, menguburkan, dan mendoakan.

Begitupun yang dilakukan keluarga setelah berkonsultasi dengan beberapa ulama, bahwa Eril telah wafat dalam keadaan tenggelam dan tidak atau belum ditemukan.

Oleh karena itu, sepulangnya Ridwan Kamil keluarga akan mengadakan pengajian bersama pada hari Sabtu dan Minggu.
 
 
Baca Juga: Resmi Pensiun, Inilah Deretan Prestasi Greysia Polii dari Olimpiade Hingga SEA Games

Kabar terbaru yang beredar, kondisi Kang Emil saat dalam perjalanan menuju kepulangannya begitu menyayat hati.

Salah satu warganet sempat melihat Ridwan Kamil berjalan dengan tertunduk lesu. 
 
Dalam unggahan @fitriahbazrii ia juga sempat berbincang sebentar dengan Ridwan Kamil ketika bertemu di Hamad International Airport. 
 
 
Dalam percakapannya, Ridwan Kamil mengutarakan bahwa " semua hanya milik tuhan, yang terpenting  dari segala hal hanyalah bekal diri kita," 
 
Juga terlihat dari matanya yang sembab, semakin membuat siapapun hancur. 
 
Keceriaan dan humorisnya hilang dalam sekejap, kakinya yang gesit dalam hari-harinya, perlahan  berat melamban.

Batin dan pikirannya masih tertinggal di Sungai Aare, harapan selalu ada semoga Eril ditemukan dalam keadaan yang Allah Kehendaki.

Semoga perjalanan Ridwan Kamil beserta keluarga menuju tanah air diberikan keselamatan dan perlindungan-Nya.*** 

 
 

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x