Niat dan Tata Cara Sholat Idul Fitri

- 27 April 2022, 05:14 WIB
Berikut Tata Cara dan Bacaan Sholat Idul Fitri 1443 H Lengkap dengan tulisan Arab, Latin dan Terjemahnya
Berikut Tata Cara dan Bacaan Sholat Idul Fitri 1443 H Lengkap dengan tulisan Arab, Latin dan Terjemahnya /freepik.com/rawpixel.com


BERITA KBB- Setelah diizinkan mudik, masyarakat lantas memanfaatkan kesempatan ini untuk mudik lebih awal. Guna menghindari macet panjang.

Banyak momen yang dirindukan masyarakat selama 2 tahun dilarang mudik, salah satunya adalah sholat idul fitri berjamaah.

Sholat idul fitri biasa dilakukan di tempat yang luas guna menampung ratusan atau bahkan ribuan jemaah. Lokasi tersebut bisa dilapangan, di masjid, bahkan dijalan raya.
 
Baca Juga: Resep Membuat Ketupat Anti Ribet, Dijamin Mudah dan Rasa Juara

Di momen inilah, semua umat muslim menyatu di tempat yang sama untuk melaksanakan perintah-Nya, sekaligus memperkuat silaturahmi dan saling meminta maaf.

Lantas bagaimana doa, niat dan tata cara sholat Idul fitri?Berikut informasinya.

Hukum melaksanakan sholat Idul Fitri termasuk dalam ibadah Sunah muakkad atau sholat yang sangat dianjurkan untuk dilakukan.
 
Baca Juga: Apakah Branding Sangat Diperlukan Untuk Pengembangan Bisnis, Berikut Penjelasannya

Urutan Sholat Idul Fitri di antaranya:

1. Membaca Niat Sholat
Bunyi bacaan niat sholat adalah:

أُصَلِّي سُنَّةً لعِيْدِ اْلفِطْرِ رَكْعَتَيْنِ (مَأْمُوْمًا/إِمَامًا) لِلّٰهِ تَعَــالَى

Artinya: "Aku berniat sholat sunah Idul Fitri dua rakaat (menjadi makmum/imam) karena Allah ta’ala."

2. Takbiratul Ihram dan Iftitah

Bacaan yang kedua yaitu takbiratul ihram. Setelah takbiratul ihram, disunnahkan untuk membaca doa iftitah.
 
Baca Juga: Bule Membuat Video Menari Bugil di Puncak Gunung Batur Bali akan Dideportasi dan Dicekal

3. Takbir tujuh kali untuk rakaat pertama. Adapun lafaz yang harus di baca adalah

سُبْحَانَ اللهِ وَالْحَمْدُ لِلهِ وَلاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَاللهُ أَكْبَر‎

Subhana allahi wal hamdu lillahi walaa ilaha illa allah, wallahu akbar.

Artinya: “Maha Suci Allah, segala puji bagi Allah, tiada Tuhan selain Allah, Allah maha besar.”

4. Membaca surat Alfatihah dan surat pendek lainnya

5. Takbir lima kali untuk rakaat kedua.
Dilanjutkan dengan membaca surat Al-Fatihah dan membaca surat pendek lainnya

6. . Setelah itu rukuk, sujud dan seterusnya hingga salam.

7. Setelah salam, kemudian dianjurkan atau disunahkan untuk mendengarkan khutbah Idul Fitri

Kemudian diakhiri dengan saling bersalaman dan meminta maaf atas kesalahan-kesalahan yang diperbuat kepada sesama.*** 
 
 
 
 
 

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x