Viral Oknum Polantas Tolak Uang Rp100 Ribu Tapi Minta Sekarung Bawang, Polda Metro Jaya Buka Suara

2 November 2021, 17:14 WIB
Tangkap layar video viral oknum Polantas minta jatah sekarung bawang dari sopir truk. /Twitter/@pasifisstate/

BERITA KBB - Sebuah video viral di media sosial yang menunjukkan aksi oknum Polisi Lalu Lintas (Polantas) yang meminta jatah sekarung bawang ke pengemudi truk.

Akibat ulah oknum Polantas yang terkem video dan kemudian viral itu, kini Polda Metro Jaya telah melakukan tindakan.

Polda Metro Jaya melakukan pemeriksaan terhadap oknum Polantas yang terekam dalam video yang viral tersebut.

Mengenai pemeriksaan yang dilakukan terhadap oknum Polantas tersebut, Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo memberikan penjelasan.

Baca Juga: VIRAL Video Oknum Polantas Minta 'Jatah' Sekarung Bawang ke Pengemudi Truk, Perekam: Tolong Bantu Saya

Kombes Pol Sambodo mengatakan oknum Polantas tersebut akan diberikan tindakan jika ditemukan bukti melakukan pelanggaran saat menjalankan tugasnya.

"Kita akan tindak tegas anggota yang masih melakukan pelanggaran," kata Sambodo saat dikonfirmasi, Selasa 2 November 2021.

Tak hanya itu saja, Polda Metro Jaya juga bergerak dengan membuka hotline atau saluran telepon jika ada masyarakat yang merasa dirugikan dengan oknum Polisi.

Baca Juga: 10.022 Persalinan Gratis Disalurkan untuk Masayarakat Bawah, RBC Targetkan jadi RSKIA Berbasis Wakaf

"Kita akan membuka nomer 'hotline' untuk pelaporan, apabila masyarakat merasa dirugikan oleh anggota Polri khususnya anggota Polantas di wilayah hukum Polda Metro Jaya," ujarnya dilaporkan Antara.

Pada kesempatan terpisah, Kepala Sub Direktorat Penegakan Hukum (Kasubdit Gakkum) Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono mengatakan oknum polisi tersebut saat ini tengah diperiksa oleh Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) Polda Metro Jaya.

"Yang bersangkutan sedang dilakukan klarifikasi dan diperiksa di Propam Polda Metro Jaya," kata Argo saat dikonfirmasi soal video viral itu, Selasa.

Baca Juga: Amanda Manopo Pemeran Andin Ikatan Cinta Unggah Foto Tanpa Filter dan Editan, Panen Pujian dari Warganet

Argo mengatakan oknum Polantas tersebut adalah anggota Satlantas Polres Bandara Soekarno-Hatta, namun tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai pangkat dan inisial oknum tersebut.

Kasus ini berawal dari video viral di media sosial Instagram dan Twitter yang memperlihatkan seorang polantas yang sedang berdiri disamping sepeda motor yang di atasnya terlihat sekarung bawang.

Perekam video tersebut kemudian mengaku terkena tilang, namun oknum polisi tersebut justru meminta sekarung bawang yang diangkutnya.

Baca Juga: Gubenur Jabar Ridwan Kamil Sampaikan Pemulihan Sungai Citarum Konferensi Dunia COP26

"Aku minta maaf bos, aku kena tilang tapi dimintai satu karung bawang. Nih bos polisi, tolong rekan-rekan bantu kondisi saya," kata perekam video itu.

"Nih saya dimintai satu karung. Di kasih Rp100 ribu gak mau mintanya satu karung bawang," katanya.***

Editor: Syamsul Maarif

Tags

Terkini

Terpopuler