Profil Tomi, Anggota Polisi Target Sate Beracun di Bantul yang Dikirim Seorang Wanita via Ojol

- 3 Mei 2021, 11:37 WIB
 ILUSTRASI Polisi
ILUSTRASI Polisi /Choirun N/PIXABAY


BERITA KBB – Sate beracun yang dikirim seorang wanita di Bantul, Yogyakarta ternyata ditujukan kepada seorang polisi yang diketahui bernama Tomi alias T.

Nahas, sate beracun tersebut salah sasaran lantaran dimakan oleh seorang bocah yang merupakan anak pengemudi ojek online (ojol) yang membawa sate tersebut.

Saat itu, sang ayah tengah beristirahat di rumah, namun tanpa diketahuinya, anaknya menyantap sate yang dibawanya.

Lalu, siapa sebenarnya sosok anggota polisi yang menjadi sasaran dari sate beracun di daerah Bantul tersebut?

Baca Juga: Santap Sate Beracun di Bantul, Seorang Bocah Tewas, Ternyata Ditujukan Buat Anggota Polisi

Baca Juga: LKPJ Gubernur Jabar 2020 Diterima DPRD dengan Penilaian Cukup Memuaskan

Berikut sosok Tomi, anggota polisi tersebut seperti dikutip Berita KBB dari Kabar Joglo Semar dalam artikel  HOME NEWS Inilah Sosok Polisi Target Sate Beracun di Bantul, Berpangkat Aiptu yang Dikenal Ramah dan Berprestasi.

Tomi adalah anggota polisi yang bertugas di Kapolresta Yogyakarta. Pangkat Tomi adalah Aiptu yang bertugas di bagian Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Polresta Yogyakarta sebagai penyidik senior.

AKP Timbul Sasana Raharja, Kasubag Humas Polresta Yogyakarta membenarkan informasi yang dihimpun oleh Kabar Joglosemar tersebut.

"Betul, yang bersangkutan adalah penyidik senior di Reskrim Polresta Yogyakarta, pangkatnya Aiptu," jelasnya.

Halaman:

Editor: Cecep Wijaya Sari

Sumber: Kabar Joglo Semar PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x