Elon Musk Khawatirkan Ancaman Runtuhnya Peradaban Manusia di KTT Pemerintah Dunia Dubai 2023

- 16 Februari 2023, 11:58 WIB
Elon Musk Khawatirkan Ancaman Runtuhnya Peradaban Manusia di KTT Pemerintah Dunia Dubai 2023
Elon Musk Khawatirkan Ancaman Runtuhnya Peradaban Manusia di KTT Pemerintah Dunia Dubai 2023 /REUTERS/Issei Kato/File Foto

Baca Juga: 11 Ucapan Selamat Hari Jadi Garut Ke-210, Garut Kota Intan, Garut Tempatku Pulang!

Dia juga mengatakan bahwa dunia membutuhkan keragaman peradaban sehingga semuanya tidak runtuh dan umat manusia terus bergerak maju. Sebab jika dunia terkait dalam keselarasan di bawah “otoritas tunggal”, maka satu peristiwa bencana dapat menimbulkan konsekuensi global.

Ringkasnya, Elon memperingati para pemimpin dan peserta KTT untuk menghindari kerja sama yang berlebihan karena dapat menimbulkan ancaman eksistensial. Dia menyarankan agar para pejabat dan pemimpin pemerintah berbicara dengan suara mereka sendiri.

“Saya pikir orang-orang harus berbicara dengan suara mereka sendiri. Saya akan mendorong para CEO, legislator, untuk berbicara secara otentik… Lakukan tweets sendiri dan sampaikan pesan Anda secara langsung,” ujar Elon Musk.

Ketika salah seorang pengguna Twitter @ALX mengunggah berita terkait Elon Musk yang menentang gagasan “World Government”, Elon balas mengomentari bahwa agenda itu merupakan tempat yang tepat untuk menyampaikan pesan tersebut.***

 

Halaman:

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x