Banjir Jakarta Hari Ini 16 Oktober 2020, Berikut Tempat Mengungsi di Jakarta Utara

- 16 Oktober 2020, 19:47 WIB
Ilustrasi Banjir Jakarta.
Ilustrasi Banjir Jakarta. / Dean Moriarty/Pixabay

BERITA KBB – Hujan deras yang mengguyur DKI Jakarta sejak Jumat sore membuat banjir di beberapa kawasan.

Setidaknya sudah ada 7 Rukun Tetangga atau RT di Jakarta yang harus terendam oleh banjir akibat hujan deras tersebut.

Tingginya genangan air di sejumha RT tersebut mencapai 70 sentimeter. 7 RT yang tergenang banjir ini diakibatkan oleh hujan deras yang terjadi pada Jumat sore.

Baca Juga: Jakarta Banjir Hari Ini, Anies Disinggung Soal Janji Kampanye yang Belum Ditepati

“Total tujuh RT di Jakarta Selatan dan Jakarta Barat tergenang hingga pukul 17.00 WIB,” ujar Kepala Pusat Data dan Informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Mohammad Insyaf, di Jakarta dikutip dari Antara.

Hingga saat ini kata Insyaf belum ada warga yang mengungsi akibat banjir yang disebabkan oleh hujan deras tersebut.

Sementara itu seperti dilaporkan RRI, sejumlah lokasi di wilayah Kelurahan Semper Timur, Kecamatan Cilingcing, Jakarta Utara sudah disiapkan untuk tempat pengungsian.

Baca Juga: Tasikmalaya Zona Kuning Covid-19, Namun DBD Tinggi

Hal ini merupakan sebagai langkah antisipasi apabila terjadi curah hujan tinggi hingga mengakibatkan genangan air tinggi atau banjir.

Halaman:

Editor: Syamsul Maarif

Sumber: RRI ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x