Profil dan Biodata Lengkap Valentino Rossi Legenda MotoGP yang Putuskan Pensiun Hari Ini, Ada Umur, Agama, IG

- 5 Agustus 2021, 23:46 WIB
Inilah profil dan biodata lengkap Valentino Rossi, biodata, agama, dan Instagram
Inilah profil dan biodata lengkap Valentino Rossi, biodata, agama, dan Instagram /Instagram @valeyellow46/

BERITA KBB - Kabar mengejutkan datang dari dunia MotoGP, Valentino Rossi akhirnya memutuskan pensiun hari ini, Kamis, 5 Agustus 2021, berikut profil lengkapnya.

Kabar pensiunnya Valentino Rossi diumumkan dalam konferensi pers bersama Dorna Sports, selaku penyelenggara MotoGP, Kamis, 5 Agustus 2021 malam.

Valentino Rossi mengatakan akan mengambil keputusan terbesar untuk masa depannya, dan ia memutuskan untuk berhenti pada akhir musim ini.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Jumat 6 Agustus 2021, Pelarian Elsa dan Ricky Berakhir

Baca Juga: Breaking News : Valentino Rossi Akhirnya Memutuskan Pensiun dari MotoGP

Baca Juga: Wali Kota Bandung Oded M Danial Akan Berikan Relaksasi Ekonomi pada PPKM Level 4

Valentino Rossi menghabiskan lebih kurang 30 tahun hidupnya ke dalam dunia balap yang melambungkan namanya.

Pria berusia 43 tahun ini telah menyabet titel juara dunia sembilan kali.

Dua gelar juara dunia didapat pebalap berjuluk The Doctor itu di kelas 125 cc (1997) dan 250 cc (1999).

Sementara saat tampil di kelas utama atau MotoGP, Valentino Rossi meraih tujuh gelar juara dunia bersama dua tim berbeda, yaitu Honda dan Yamaha.

Tentu saja keputusan Rossi untuk pensiun membuat heboh para penggemarnya. Keputusan tersebut diambil setelah melalui proses pertimbangan yang panjang.

Baca Juga: Cetak 100 Ribu Eksportir, Jabar Siap Ekspor Produk UMKM untuk Menguasai Dunia

Pembalap kelahiran Urbino, Italia ini, memulai debutnya di dunia balap motor profesional saat berusia 17 tahun, tepatnya pada 1996. Saat itu, ia dipercaya untuk memperkuat tim lokal, Scuderia AGV Aprilia, di kelas 125cc.

Rossi menang 11 kali di kelas 125cc dari 15 seri yang diperlombakan. Musim kedua Rossi di kelas 125cc, dia bergabung dengan Nastro Azzurro Aprilia pada 1997. 

Dengan tim yang sama, Rossi dipromosikan ke kelas 250cc pada 1998. Pada musim perdananya di kelas tersebut, dia juga langsung mengakhiri klasemen sebagai runner-up di bawah Loris Capirossi.

Musim kedua di kelas 250cc, Rossi memilih berganti tim dengan bergabung ke Aprilia Grand Prix Racing. Rossi langsung mengukuhkan dirinya, ia langsung meraih gelar juara pada akhir musim dengan koleksi sembilan kemenangan.

Keberhasilan tersebut membuat Honda menggaetnya, Rossi bergabung dengan Honda dan membawa Rossi promosi ke MotoGP.

Rossi meraih 3 kali juara dunia dengan Honda yaitu pada MotoGP 2001, 2002, dan 2003 Rossi menjadi juara dunia. Namun kegemilangannya itu harus diakhiri dengan konflik internal dengan direksi Honda.

Baca Juga: Patut Ditiru, Beli Pakan Satwa untuk Donasi Kebun Binatang Bandung dari Petani Terdampak Pandemi

Pada 2004, Rossi memilih bergabung dengan Yamaha. Ia berhasil mengukuhkan dirinya dengan 4 gelar juara dunia yang diraihnya.

Memasuki usia 31 tahun, kegaharan Rossi di lap balap mulai sedikit goyah. Pada musim itu, ia hanya berakhir di posisi ketiga klasemen akhir.

Perjalanan karirnya mulai meredup. Bahkan Rossi pun sempat berganti tim dengan bergabung ke Ducati pada 2011-2012. Rossi  mengalami kegagalan di musim tersebut, dengan tidak pernah sekali pun meraih kemenangan bersama Ducati.

Berikut biodata dan profil Valentino Rossi:

Nama : Valentino Rossi

Lahir : Urbino, 16 Februari 1979

Umur: 42 tahun

Kebangsaan : Italia

Tinggi/Berat : 180cm/69kg

Agama: Katolik

Ayah: Graziano Rossi

Ibu: Stefania Palma 

Saudara: Luca Marini

Kekasih: Francesca Sofia Novello

Instagram: @valeyellow46

Twitter: @valeyellow46

Nomor Motor: 46

Gaji 2021: $10 juta/musim setara Rp. 143,5 milyar

Julukan: The Doctor, Rossifumi, Valentinik

Website: valentinorossi.com

Warna identik: Kuning

Demikian profil dan biodata Valentino Rossi.***

Editor: Asep Budiman

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah