Shin Tae Yong Tekankan Hal Ini Agar Indonesia Kalahkan Thailand di Final Piala AFF 2020 : Saya Mau Juara

- 28 Desember 2021, 17:09 WIB
Shin Tae Yong Tekankan Hal Ini Agar Indonesia Kalahkan Thailand di Final Piala AFF 2020 : Saya Raih Lebih 20 Gelar Juara
Shin Tae Yong Tekankan Hal Ini Agar Indonesia Kalahkan Thailand di Final Piala AFF 2020 : Saya Raih Lebih 20 Gelar Juara /Instagram @pssi/

Baca Juga: Audy Marissa Beri Ucapan Selamat dan Beri Semangat Lesti Kejora, Audi: Anzel Lahir 31 Minggu dan Alhamdulillah

Baca Juga: Nikah Dulu atau Mapan Dulu? Menurut BJ Habibie

"Sebagai pemain dan pelatih, saya sudah meraih lebih dari 20 gelar juara. Jadi saya mempunyai pengalaman untuk pertandingan seperti ini. Saya mau juara, tetapi gelar juara tidak bisa dicapai hanya karena ingin. Harus ada kerja keras. Kami akan menyusun strategi dan mencoba untuk menjadi yang terbaik di turnamen," kata Shin menambahkan.

Sementara itu, Apapun Hasil Final Liala AFF 2020 Melawan Thailand, Shin Tae Yong Dipastikan Tetap Melatih Indonesia Hingga 2023, Ini Alasannya

Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali menjamin kontrak pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong akan diperpanjang karena dinilai telah menunjukkan peningkatan kualitas skuad Garuda terutama saat bertanding pada Piala AFF 2020.

Masa kontrak Shin Tae-yong menangani timnas Indonesia berlaku hingga 2023 sejak diperkenalkan 2019 lalu, menggantikan posisi pelatih asal Inggris Simon McMenemy. Shin semula dikontrak untuk melatih tim nasional dalam menghadapi Piala Dunia FIFA U-20 yang sedianya digelar di Indonesia pada 2021, namun harus ditunda hingga 2023.

Baca Juga: Hal Penting yang Harus Dipersiapkan Sebelum Menikah, Menurut Ustadz Bachtiar Nasir

Baca Juga: Profil dan Biodata Riza Syah, Pemeran Risky di Sinetron Putri Untuk Pangeran RCTI

Seusai penyerahan Penghargaan Kepada Pelaku Olahraga Berprestasi di Jakarta, Senin, Zainudin memastikan Indonesia tetap butuh sosok Shin Tae-yong untuk melatih tim nasional menghadapi Piala Dunia U-20 2023 mendatang, terlepas hasil yang diraih skuad Merah Putih pada final Piala AFF 2020 nanti.

"Jadi kita menjadi tuan rumah FIFA World Cup U-20 tahun 2023, maka kita tetap butuh pelatih. Dan Shin Tae-yong akan tetap menjadi pelatih untuk tim U-20 yang akan bertanding FIFA World Cup U-20 tahun 2023. Shin Tae-yong aman. Saya menjamin itu," kata dia dalam laman resmi Kemenpora.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah