Selama Pramusim Lautaro Martinez Sudah Cetak 8 Gol, Pemain Inter Milan Ini Siap Buktikan Diri di Liga Italia

- 30 Juli 2022, 17:09 WIB
Lautaro Martinez
Lautaro Martinez /Instagram/@lautaromartinez

BERITA KBB - Penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez gemilang saat pramusim kali ini dengan telah mencetak sebanyak delapan gol.
 
Kondisi ini sebelumnya tak pernah dilakukan oleh Lautaro Martinez dan situasi ini sangat berguna untuk memulai laga perdana nanti di Liga Italia pada 13 Agustus 2022.
 
Laga Inter Milan vs Lyon bakal tersaji malam ini dan Lautaro Martinez akan memulai sebagai starter berduet dengan Lukaku.
 
Lautaro Martinez telah banyak berkembang setelah didatangkan dari Racing Klub baik secara teknis maupun taktis, serta kedewasaan.
 
 
"Tahun pertama Lautaro Martinez datang ke Inter dia tampak gelisah dan gusar selalu duduk di bangku cadangan lantaran masih adanya Mauro Icardi sebagai ujung tombak di era pelatih Luciano Spalletti," kata Corriero Dello Sport.
 
Kemudian, di tangan dingin Conte, Lautaro Martinez mulai rutin bermain begitu juga saat dilatih Inzaghi, dia akan kembali berduet bersama Lukaku.
 
Keduanya ingin menegaskan bahwa mereka adalah pasangan terkuat. 
 
Pada 2019 sampai 2021, Lukaku dan Lautaro Martinez bermain bersama dan berhasil mencetak 104 gol (64 gol untuk Lukaku dan 40 gol untuk Lautaro).
 
 
Tetapi, setiap musim Lautaro Martinez memiliki masalah yakni ada kalanya puasa panjang dalam mencetak gol, seperti pada Liga Italia ‪2021-2022‬, dia puasa mencetak gol sejak 17 Desember sampai 4 Maret 2022.
 
Kini, di musim 2022/2023, Lautaro Martinez bukan lagi sebagai sidekick Lukaku, melainkan seorang pemimpin yang baru saja kembali dari musim terbaik dalam karirnya, terutama dalam mencetak gol.
 
Musim kemarin dia mampu mencetak gol sebanyak 25 gol di liga.
 
Kehadiran Lukaku disisinya pun membuat Lautaro Martinez merasa nyaman dan menyatu.***

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x