Babak Play Off IBL 2022 Akan Ciptakan Sejarah di C’Tra Arena

- 9 Agustus 2022, 20:54 WIB
IBL
IBL /IBL/

BERITA KBB - IBL Tokopedia 2022 memasuki babak penting. Play off hingga grand final akan berlangsung di C’Tra Arena Bandung 13-30 Agustus 2022. Delapan tim yang terjaring dari babak reguler kini bersaing menjadi yang terbaik.

“Babak play off menjadi bagian kunci dari penyelenggaraan IBL,” kata Direktur Utama IBL, Junas Miradiarsyah . “Play off tahun ini berbeda dengan musim lalu. Dengan delapan tim bermain di babak play off, semua tim akan menciptakan sejarah,” tegas Junas dalam jumpa pers Selasa 9 Agustus.

Dalam konferensi pers hari ini juga IBL secara resmi mengumumkan kerjasama eksklusif dengan instagram. 

Baca Juga: Kabar Gembira Pencinta Basket Indonesia, IBL 2022 Bakal Digelar di Bandung, Catat Yuk Jadwal Mainnya

Instagram menjadikan dirinya sebagai eksklusif partner konten video pendek untuk IBL.

“Kami melihat antusiasme pecinta olahraga bola basket di Indonesia semakin besar, Instagram merasakan banyak potensi yang bisa dimaksimalkan bersama dengan IBL untuk meningkatkan konten olahraga di platform kami dengan gaya anak muda pastinya” Dolly Lesmana, Manager Kemitraan Konten Media & Olahraga, Meta di Indonesia.

Musim lalu play off harus berlangsung dengan sistem gelembung di Britama Arena Kelapa Gading Jakarta Utara karena harus berlangsung dalam masa pandemi Covid-19.

Baca Juga: Sembuh dari Leukemia, Muhammad Lidzikri Khairul Anshor Loloskan Tim Basket Purwakarta 5X5 ke Porprov Jabar

Kali ini, C’Tra Arena boleh dipadati penonton pecinta bola basket Indonesia tentu dengan protokol kesehatan ketat yang harus dijalankan.

“Tahun ini dengan peserta terbanyak, 16 tim pada babak reguler, peserta play off pun menjadi yang terbanyak dengan delapan tim langsung bertanding dengan sistem best off three games,” jelas Junas.

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah