Tidak Lagi Daring, 72 Siswa Ikuti Ujian Sekolah Kelas VI Secara Luring

- 28 Mei 2022, 15:32 WIB
Sebanyak 72 siswa kelas akhir mengikuti kegiatan ujian sekolah kelas VI di SD Darul Hikam Bandung.
Sebanyak 72 siswa kelas akhir mengikuti kegiatan ujian sekolah kelas VI di SD Darul Hikam Bandung. /Istimewa/

BERITA KBB - Sebanyak 72 siswa kelas akhir mengikuti kegiatan ujian sekolah kelas VI di SD Darul Hikam Bandung.

Ujian yang dilaksanakan pada 17 Mei 2022 - 21 Mei 2022 itu menurut Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum Yeti Nurhayati dilakukan secara luring. 

Para siswa mengakses ujian sekolah dari MPLS yang dimiliki Darul Hikam menggunakan laptop masing-masing.

Baca Juga: Persyaratan Sekolah PPDB Jakarta 2022, Berikut Penjelasannya

Dengan dilaksanakan secara luring, Yeti berharap para siswa mampu memanfaatkannya secara optimal sehingga mendapatkan hasil maksimal.

"Kami harap para siswa mendapatkan hasil maksimal karena ujian kali ini dilakukan secara luring berbeda dengan sebelumnya karena masih situasi pandemi, " katanya, Sabtu, 27 Mei 2022.

Kegiatan ujian sekolah itu sendiri merupakan langkah bagi seluruh siswa untuk melanjutkan ke jenjang sekolah berikutnya yaitu sekolah menengah pertama.

Baca Juga: Pemkot Bandung Harap Apoteker Bisa Edukasi PKL Makanan di Sekolah

"Kami harap hasilnya sesuai dengan harapan, sehingga para siswa bisa melanjutkan ke sekolah jenjang smp sesuai dengan impian dan cita-citanya," pungkas Yeti. ***

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x