Prakiraan Hujan Indonesia Selasa 13 Juni 2023, Jawa Barat Diprediksi Hujan Lebat Berpetir Hingga Esok

- 13 Juni 2023, 09:30 WIB
Prakiraan Hujan Indonesia Selasa 13 Juni 2023, Jawa Barat Diprediksi Hujan Lebat Berpetir Hingga Esok
Prakiraan Hujan Indonesia Selasa 13 Juni 2023, Jawa Barat Diprediksi Hujan Lebat Berpetir Hingga Esok /Istimewa /
 

Berita KBB - Hujan ringan hingga lebat disertai petir dan angin kencang diprediksi turun di sebagian wilayah Indonesia hari ini. Hal ini berdasarkan peringatan dini cuaca prakiraan hujan Indonesia Selasa 13 Juni 2023 dan Rabu 14 Juni 2023 yang dirilis BMKG.

Menurut laporan tersebut, sejumlah titik perlambatan dan percepatan angin terbentuk di hampir seluruh Indonesia, seperti di pesisir barat Sumatra Utara, Samudra Pasifik utara Papua Barat, Kalimantan Timur hingga Kalimantan Utara, Laut Jawa dan daerah lainnya.

Sirkulasi siklonik yang membentuk daerah perlambatan dan percepatan angin ini dapat meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di wilayah tersebut.

Baca Juga: Daftar Pemain FTV Runaway Demi Cinta, Ada Indah Permatasari dan Qausar Harta, Dilengkapi Sinopsis

Selengkapnya, berikut informasi prakiraan hujan Indonesia, Selasa 13 Juni 2023 dan Rabu 14 Juni 2023.


Prakiraan Hujan Indonesia Selasa 13 Juni 2023

Pada hari ini, wilayah yang berpotensi hujan lebat disertai petir dan angin kencang adalah:

Sumatra: Sumatra Barat, Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatra Selatan, Kepulauan Bangka Belitung

Jawa: Banten dan Jawa Barat

Kalimantan: Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Selatan.

Sulawesi: Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara

Maluku - Papua: Maluku Utara, Maluku, Papua Barat, dan Papua.


Wilayah yang diprediksi hujan ringan hingga sedang pada hari ini yakni Sumatra Utara, Kepulauan Riau, Lampung, Jawa Timur, dan Sulawesi Selatan. Waspada potensi angin kencang di wilayah Nusa Tenggara Barat.

Baca Juga: Sinopsis Daftar Pemain FTV Ledakan Cinta Neng Singkong Ancaman Gaes, Ada Yuriska Patricia dan Ridho Illahi

Prakiraan Hujan Indonesia Rabu 14 Juni 2023

Wilayah yang berpotensi hujan lebat disertai petir dan angin kencang esok hari adalah:

Sumatra: Sumatra Barat, Bengkulu, Jambi, Kepulauan Bangka Belitung, dan Lampung.

Jawa: Banten dan Jawa Barat.

Kalimantan: Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Selatan.

Sulawesi: Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Barat, dan Sulawesi Tenggara.

Maluku-Papua: Maluku Utara, Maluku, Papua Barat, dan Papua.


Sementara itu, wilayah yang berpotensi hujan ringan hingga sedang disertai petir dan angin kencang esok hari yakni Riau, Kepulauan Riau, Sumatra Selatan, DKI Jakarta, Sulawesi Tengah, dan Sulawesi Selatan.


Demikian informasi prakiraan hujan Indonesia Selasa 13 Juni 2023 dan Rabu 14 Juni 2023.***


 
 

Editor: Siti Mujiati

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah