Insiden Kebakaran Sudah Berulang Kali Terjadi, Depo Pertamina Sudah Tak Relevan Ada di Daerah Plumpang

- 6 Maret 2023, 06:42 WIB
Kapolri tinjau lokasi kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara.
Kapolri tinjau lokasi kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara. /Humas Polri/
 
 
BERITA KBB - Direktur Rujak Center for Urban Studies, Elisa Sutanudjaja, mengungkapkan bahwa Depo Pertamina yang berada di Plumpang, Koja, Jakarta Utara harus dipindahkan. Hal itu merupakan solusi agar insiden kebakaran di daerah itu tak terulang lagi.
 
"Secara jangka panjang (dengan transisi ke energi hijau) dan melihat trek rekor buruk Pertamina dalam beberapa tahun terakhir terkait dengan kebakaran di berbagai Deponya, sebaiknya Depo dipindahkan (dari Plumpang)," ujar Elisa.
 
Elisa juga mengungkapkan, insiden kebakaran di Depo Pertamina ini sudah berulang kali terjadi. 
 
 
Khusus di Plumpang, ini merupakan insiden kedua setelah 2009 silam, atau dalam jangka waktu kurang dari 15 tahun.
 
"Kejadian kebakaran di Depo Pertamina sudah berkali - kali terjadi. Bahkan untuk Plumpang sudah kedua kalinya dalam tempo waktu kurang dari 15 tahun," ujar Elisa.
 
Lebih lanjut, Elisa juga berujar bahwa Depo Pertamina di Plumpang ini sudah tidak relevan lagi. Depo harus dipindah, laiknya pabrik-pabrik di kawasan Ancol Utara dan Barat yang pindah keluar dari Jabodetabek.
 
"Secara jenis kegiatan dalam tata ruang, Depo Plumpang sebetulnya sudah tidak relevan lagi ada di lokasi tersebut. Sama seperti banyak pabrik di kawasan Ancol Utara dan Barat yang pindah keluar Jabodetabek," ungkap Elisa.
 
 
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sudah pernah membahas tentang buffer zone atau area penyangga bersama Pertamina untuk mencegah kebakaran di permukiman sekitar depo Plumpang, Jakarta Utara.
 
Presiden RI Joko Widodo mengatakan, pembahasan tersebut terjadi pada 2009 ketika terjadi insiden kebakaran serupa di depo yang sama terjadi.
 
"Dulu memang sudah direncanakan untuk dibuat air di kanan - kirinya, sungai, tetapi memang belum sampai kepada titik mencarikan solusi bagi penduduknya yang ada di situ," ujarnya di RPRTA Rasela, Minggu 5 Maret 2023.
 
Depo Pertamina di Plumpang, Koja, Jakarta Utara terbakar pada Jumat 3 Maret 2023 malam. Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Utara melaporkan insiden kebakaran itu terjadi pukul 20.11 WIB. Hingga saat ini, terdata ada 19 korban meninggal akibat kebakaran itu.***

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x