Johnny G. Plate Tersangka Korupsi, Mahfud MD Emban Amanah Pelaksana Tugas Menkominfo

- 20 Mei 2023, 15:41 WIB
Menko Polhukam Mahfud MD ditunjuk Presiden Joko Widodo menjadi Plt Menkominfo usai Johnny G Plate menjadi tersangka kasus tindak pidana korupsi proyek pengadaan BTS Bakti Kominfo periode 2020-2022./@mohmahfudmd
Menko Polhukam Mahfud MD ditunjuk Presiden Joko Widodo menjadi Plt Menkominfo usai Johnny G Plate menjadi tersangka kasus tindak pidana korupsi proyek pengadaan BTS Bakti Kominfo periode 2020-2022./@mohmahfudmd /

 

Berita KBB - Menyusul penetapan Menkominfo Johnny G. Plate yang terjerat kasus dugaan korupsi pengadaan BTS 4G, Presiden Joko Widodo menunjuk Menkopolhukam Mahfud MD menjadi Plt. Menkominfo.

 

Dikutip dari Antaranews Sabtu 20 Mei 2023, penunjukkan Mahfud MD itu tertuang dalam Keputusan Presiden Nomor 41/P Tahun 2023 yang berlaku terhitung mulai Jumat 19 Mei 2023.

 

Dengan ini, di samping Menkopolhukam, Mahfud akan mengemban tugas, wewenang dan tanggung jawab seorang Menkominfo selama Johnny G. Plate menjalani proses hukum.

Baca Juga: Kolaborasi BUMN, PLN Gandeng Biofarma Group Sediakan Layanan Kesehatan Pegawai dan Pensiunan

“Dalam rangka meningkatkan efektivitas kinerja dan menjamin kelancaran tugas dan fungsi Kementerian Kominfo sampai pengangkatan Menkominfo definitif,” demikian isi Keputusan Presiden Nomor 41/P Tahun 2023, dikutip Berita KBB dari Antaranews.

 

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x