Biofarma Group Bakal Bagikan Inovasi Tranformasi Digital di AIPF 2023

- 3 September 2023, 15:18 WIB
/Istimewa/

Saat ini, marketplace menjadi platform jual beli secara online yang dapat menjangkau banyak pelanggan. Biofarma Group telah mengembangkan Marketplace berbasis web dan aplikasi dengan nama Medicine Distribution Business Zone (Medbiz by Bio Farma). Medbiz merupakan bukti transformasi digital yang akan menjadi marketplace end-to-end, untuk distribusi produk obat-obatan dan alat kesehatan.

Pembuatan Medbiz ini, sejalan dengan tujuan pembentukan Bio Farma Group, yaitu untuk menciptakan inovasi bersama dalam penyediaan produk farmasi yang terintegrasi, cepat dan efisien untuk mendorong terciptanya ekosistem kesehatan berbasis digital di Indonesia. 

Medbiz.id ini sudah bisa di akses semenjak 31 Agustus 2022. Saat ini sudah mencapai omset perbulan sebesar sekitar 18 M dengan total 1567 transaksi.

Baca Juga: Rans Nusantara FC Menang Tipis Atas Persik Kediri di Liga 1

Inovasi digital lainnya yaitu Biofarma Group juga memiliki The Medical Universe Super Apps (Medivers) yang merupakan platform digital dari Bio Farma Group untuk memberikan layanan kesehatan berdaya saing global yang berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia. 

Dalam aplikasi Mediverse, user dapat dengan mudah membuat janji temu dokter di fasilitas kesehatan pilihan keluarga melalui fitur Medpoint atau melakukan layanan telemedicine bersama dokter umum atau dokter spesialis melalui Medevo secara virtual tatap muka/panggilan video.

Selain itu user juga dapat dengan mudah membeli produk kesehatan, alkes, vitamin, produk kecantikan, dan obat dengan e-prescription melalui MedPharm.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Persija vs Persib Berakhir Imbang, Suporter Kecewa

Dari segi preventive care, terdapat fitur Medwell dalam Mediverse yang memungkinkan user untuk tracking aktivitas harian, merekam konsumsi air putih dan tidur, memantau tumbuh kembang anak, serta layanan tambahan untuk sindrom metabolik.

Sebagai satu solusi sehat bagi keluarga, Mediverse juga menyediakan layanan Electronic Health Record (EHR) yang memudahkan user untuk mengelola riwayat kesehatan setiap anggota keluarga dengan mudah dan efisien.***

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah