Peringatan Dini Cuaca 20-21 September 2023, Hujan Berpotensi Guyur Daerah Sumatra, Jawa Hingga Sulawesi

- 19 September 2023, 18:47 WIB
Berikut peringatan dini cuaca pada kurun waktu Rabu-Kamis 20-21 September 2023, di mana wilayah Sumatra, Jawa dan Sulawesi berpotensi hujan.
Berikut peringatan dini cuaca pada kurun waktu Rabu-Kamis 20-21 September 2023, di mana wilayah Sumatra, Jawa dan Sulawesi berpotensi hujan. /Syahrial

 

 

Berita KBB - Laporan peringatan dini cuaca yang dirilis BMKG Selasa 19 September 2023 menyebutkan adanya potensi hujan dalam kurun Rabu-Kamis 20-21 September 2023 di wilayah Sumatra, Jawa, Kalimantan, Sulawesi Maluku dan Papua.

 

Di samping itu, selama kurun tersebut terdapat 2 provinsi di Indonesia yang berpotensi diterpa angin kencang.

 

BMKG melaporkan, sirkulasi siklonik terpantau di Laut Sulu dan di Samudera Pasifik timur Filipina. Sirkulasi siklonik ini membentuk daerah pertemuan/perlambatan kecepatan angin memanjang dari Sabah hingga Laut Sulu, dan dari Filipina bagian selatan hingga Samudra Pasifik timur Filipina.

Baca Juga: Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan Meminta Masyarakat Bersabar Terkait Dana Hibah Pembangunan Masjid

Selain sirkulasi siklonik, BMKG juga memantau daerah pertemuan/perlambatan angin memanjang dari Vietnam hingga pesisir Vietnam bagian selatan, dari Malaysia hingga Selat Malaka, dari pesisir barat Sumatra Barat hingga Samudra hindia barat Sumatra Barat.

 

Halaman:

Editor: Siti Mujiati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x