Curah Hujan Tinggi Diprediksi Terjadi Hingga Sepekan ke Depan, Masyarakat Diimbau Waspada

- 12 Januari 2024, 13:22 WIB
Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada potensi bencana hidrometrologi. Pasalnya, kawasan Kota Bandung masih akan diguyur hujan dengan intensitas tinggi selama beberapa hari ke depan.
Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada potensi bencana hidrometrologi. Pasalnya, kawasan Kota Bandung masih akan diguyur hujan dengan intensitas tinggi selama beberapa hari ke depan. /istimewa/

"Jadi dengan intensitas yang cukup tinggi, cuaca ekstrim yang terkadang disertai angin lebat ataupun petir. Masyarakat harus selalu waspada. Ikutin info-info yang resmi," tegasnya.

"Kalau sekiranya hujan sudah tinggi dan tidak berhenti-berhenti, segera evakuasi untuk mencari daerah yang lebih aman," imbuh Ayu sapaan Akrabnya.

Baca Juga: Atasi Potensi Banjir, Pemkot Bandung Siapkan lagi Kolam Retensi di Margahayu Raya

Ayu mengatakan, selama 7 hari ke depan cuaca mulai dari berawan hingga hujan lebat.

"Dalam tujuh hari ke depan, untuk pagi hari potensinya adalah berawan cerah hingga berawan. Untuk siang hari itu intensitas hujan sedang hingga lebat. Untuk malam hari hujan ringan hingga sedang," tururnya.

Di tempat yang sama, Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin mengatakan, intnsitas hujan saat ini tinggi. Sehingga masyarakat tetap waspada dan berhati-hati dalam menjalankan aktivitas.

Baca Juga: Puncak Musim Hujan Waspada Banjir Longsor

"Antisipasi intensitas hujan lebat dan sangat lebat. Kita harus berhati-hati. Kalau wilayah-wilayah yang seperti ini, jika nanti hujan lebat harus tetap mengungsi lagi. Ikuti arahan petugas," tuturnya.***

 

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah