Soal Wajib Pake Masker di Dalam Mobil, dr Tirta: Apa Gak Kasian Sama Polisi Ngecek Satu-Satu?

- 29 September 2020, 16:50 WIB
dr Tirta Mandira Hudhi di Podcast Deddy Corbuzier
dr Tirta Mandira Hudhi di Podcast Deddy Corbuzier /Youtube/Deddy Corbuzier

BERITA KBB – Tenaga kesehatan dan pegiat sosial dr Tirta Mandira Hudhi mengkritisi kebijakan soal penggunaan masker di dalam mobil. Menurut dia, hal itu merupakan kebijakan yang tidak sesuai hati nuraninya.

Hal itu ia sampaikan dalam tayangan podcast bersama Deddy Corbuzier yang diunggah di akun Youtube Deddy Corbuzier pada Selasa, 29 September 2020 berjudul Kami Butuh Makan, Bukan Masker. “Masker tak harus dipake di mobil. Nagapain? Orang sendiri kok,” ujarnya menegaskan.

Dia mengaku tak tahu menahu soal siapa pembuat kebijakan tersebut meski dirinya merupakan bagian dari Satgas Penanganan Covid-19. Sebagai satgas, menurut dia, memang dirinya harus mematuhi aturan tersebut.

Baca Juga: Soal Kebijakan Covid-19, dr Tirta: 'Ibadah Gak Boleh, Sekolah Gak Boleh, Kok Pilkada Boleh?'

“Kita puinya SOP, tapi saya juga kan punya nurani. Saya Cuma pelaksana, bukan pembuat aturan. Itu ibaratnya orang berhubungan badan sama istri sendiri harus pake masker, kan ini kebijakan hopeless,” ujarnya.

Jika kewajiban mengenakan masker diterapkan bagi orang di dalam mobil meski sendiri, lanjut dia, hal itu juga akan membuat pekerjaan petugas kepolisian lebih banyak lagi.

“Apa gak kasihan kita lihat polisi ngecek masker satu-satu, gimana kalau kaca mobil gelap, gak ada spion? Saya tanya polisi, katanya capek kok,” katanya mempertanyakan.

Baca Juga: Ini jawaban PSSI Terkait Tak Ada Ijin Kepolisian Mengenai Kompetisi Liga 1

Sebelumnya, ia juga mengkritisi  soal kebijakan mengenai larangan berkerumun di tengah pandemi ini.

Halaman:

Editor: Cecep Wijaya Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x