Sosok Donald Trump Eks Presiden AS Pertama yang Ditahan, Berikut Riwayat Politik dan Harta Kekayaannya

- 5 April 2023, 16:45 WIB
Presiden Donald Trump tengah berpidato, dengan terjeratnya kasus uang tutup mulut. Dirinya menjadi Presiden Amerika Serikat yang ditangkap atas tuduhan kriminalitas dalam sejarah AS.
Presiden Donald Trump tengah berpidato, dengan terjeratnya kasus uang tutup mulut. Dirinya menjadi Presiden Amerika Serikat yang ditangkap atas tuduhan kriminalitas dalam sejarah AS. /Anadoulu/

 

Lalu pada 2011, Trump digadang terjun ke bursa calon presiden menghadapi petahana Barack Obama untuk pemilihan presiden 2012. Namun lagi-lagi ia tidak jadi melangkah lebih jauh, sehingga ambisinya menjadi presiden tidak dianggap serius kala itu.

 

Baru pada pemilihan presiden 2016, nama Donald Trump melejit di bursa calon presiden, di mana saat itu ia menghadapi Hillary Clinton. Meski kalah jumlah suara populer dengan selisih 2,9 juta suara, Ia berhasil mengalahkan Clinton dengan 304 suara elektoral.

Baca Juga: Resep Cara Membuat Ayam Kecap Gurih dan Nagih Untuk Menu Buka Puasa Ramadhan 2023 Sekeluarga

Trump pun menjadi presiden Amerika Serikat pertama yang tidak memiliki latar belakang militer dan tidak pernah menjabat di kantor pemerintahan Amerika sebelumnya. Kemenangannya menimbulkan kontroversi di kalangan masyarakat Amerika Serikat.

 

Sepanjang periode kepresidenannya pada ‪2017-2021‬, Donald Trump 2 kali mengalami pemakzulan oleh DPR Amerika Serikat. Ia pun menjadi satu-satunya presiden Amerika Serikat yang dimakzulkan lebih dari sekali dalam masa jabatannya.

 

Pemakzulan pertama terjadi pada 2019, di mana Trump memaksa Ukraina membantu dirinya memenangkan pemilihan presiden 2020 dengan menghentikan bantuan militer dan undangan kunjungan ke Gedung Putih, dan menghalangi penyelidikan atas hal itu.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah