Kapan Waktu Berkurban Tahun 2024? Berikut Niat dan Tata Cara Solat Idul Adha

- 6 Juni 2024, 13:10 WIB
Kapan Waktu Berkurban Tahun 2024? Berikut Niat dan Tata Cara Solat Idul Adha
Kapan Waktu Berkurban Tahun 2024? Berikut Niat dan Tata Cara Solat Idul Adha /LAZ Persis
 

BERITA KBB- Umat islam diseluruh dunia akan segera melaksanakan idul adha dalam waktu dekat. Di Indonesia sendiri Idul Adha akan dilaksanakan pada tanggal 17 Juni 2024.

Hukum berkurban wajib bagi yang mampu, karena banyak pahala yang akan diraih bagi yang menjalankannya. Manfaat berkurban salah satunya yaitu untuk berbagi kepada saudara di sekitar.

Sebelum melaksanakan kurban, umat muslim diharuskan untuk menunaikan solat idul adha. Agar tidak keliru, berikut tersedia niat dan tata cara melaksanakan solat idul adha.
 
Baca Juga: FTV Bule Depok Minta Dinaturalisasi Demi Cinta: Daftar Pemain, Sinopsis, dan Link Nonton, Cek Jam Tayangnya!

1. Membaca niat solat idul Adha

- jika bertindak sebagai Imam

Ushalli sunnatan li‘idiladha rakataini imaman lillahi ta’alaa

Artinya “Aku niat salat sunah Idul adha dua rakaat sebagai imam karena Allah Swt.”

- jika bertindak sebagai makmum

Ushalli sunnatan li ‘idiladha rakataini makmuuman lillahi ta’ala

Artinya  “Aku niat salat sunah Idul adha dua rakaat sebagai makmum karena Allah Swt.”

2. Dilanjutkan dengan takbiratul ihram.

3. Membaca doa Iftitah
 
Baca Juga: Sinopsis Hasrat Cinta 5 Juni 2024 Mahima Lebih Cerdas, Gautam Berhasil Diracun Hingga Tak Sadarkan Diri

4. Takbir tujuh kali. Setiap kali takbir disunahkan untuk membaca “Subhaanallaahi walhamdulillaahi wa laa ilaaha illallaahu wallaahu akbar.”

5. Membaca surat Al-Fatihah dan disunahkan membaca surat Qaf atau Al-A’la (untuk rakaat pertama) dan surat Al-Ghasyiyah (untuk rakaat kedua)

6. Dilanjutkan rukuk, sujud

7. Duduk diantara dua sujud

8. Berdiri kembali untuk melaksanakan rakaat kedua

9. Takbir sebanyak 5 kali, dilanjutkan sama dengan rakaat pertama

10. Diakhiri dengan salam dan doa bersama yang dipimpin oleh imam.

Demikian informasi mengenai Kapan Waktu Berkurban Tahun 2024? Berikut Niat dan Tata Cara Solat Idul Adha .*** 
 
 

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah