Ronny Talapessy: Luka yang Berada di Bagian Pipi dan Kepala Yosua Bukan Berasal dari Senjata Richard Eliezer

- 15 Desember 2022, 23:34 WIB
Ronny Talapessy: Luka yang Berada di Bagian Pipi dan Kepala Yosua Bukan Berasal dari Senjata Richard Eliezer
Ronny Talapessy: Luka yang Berada di Bagian Pipi dan Kepala Yosua Bukan Berasal dari Senjata Richard Eliezer /Instagram/ @ronnytalapessy
 
 
 
BERITA KBB - Pengacara Richard Eliezer atau Bharada E yakni Ronny Talapessy, mengatakan, bahwa luka yang berada di bagian pipi dan kepala Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat bukan berasal dari senjata milik kliennya.
 
"Sedangkan yang di badan sudah dijelaskan. Tetapi begini, bahwa fakta persidangan sudah terbuka, sudah terungkap bahwa klien kami menembak, betul yang ada di badan, tetapi yang di pipi dan kepala itu bukan pistol dari klien kami, itu yang kita sampaikan kepada publik," ujar Ronny di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu 14 Desember 2022.
 
Sebelumnya, disebutkan anggota polisi Pemeriksa Madya Puslabfor Ahli Balistik Puslabfor Polri, Arif Sumirat menjelaskan jika anak peluru yang ada tubuh, tepatnya di punggung Brigadir Yosua identik dengan peluru yang ditembakkan dari pistol Glock-17 Richard Eliezer.
 
 
Total ada empat proyektil peluru dan dua senjata api yang diterima pihak penyidik Polres Jakarta Selatan. 
 
Dengan rincian satu peluru dari hasil autopsi dan tiga lainnya merupakan temuan pihak Polres Jakarta Selatan.
 
“Hasil autopsi yang diserahkan Polres ada satu anak peluru dan tiga serpihan,” ujar Arif di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu.
 
Dia menjelaskan, serpihan pertama ditemukan di jaringan otak Yosua dan kemudian serpihan berupa jaket peluru dan timbal kecil ditemukan di bagian pipi mendiang Yosua. Selain proyektil, tim uji balistik juga menerima dua senjata api jenis Glock-17 dan HS.
 
 
“Empat peluru yang ditemukan itu satu dari HS dan tiga dari Glock, Yang Mulia,” kata Arif.
Glock yang diperiksa adalah bernomor seri 17MPY851 dengan kaliber 9x19 mm. Richard dalam dakwaannya disebut menembakkan peluru tiga hingga empat kali dari pistol Glock-17 MPY851 ke arah depan Yosua di rumah dinas Ferdy Sambo di Duren Tiga pada 8 Juli.***

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x