Menangi Laga Perdana Lazio Vs Borussia Dortmund, Pelatih Lazio Simone Inzaghi Tak Mau Besar Kepala

- 21 Oktober 2020, 09:19 WIB
Lazio vs Borussia Dortmund yang berakhir 3-1 untuk kemenangan tuan rumah.
Lazio vs Borussia Dortmund yang berakhir 3-1 untuk kemenangan tuan rumah. /twitter.com/@ChampionsLeague

Baca Juga: Warga Indonesia Akan Disuntik Vaksin Bulan Depan Termasuk Jabar, Emil Minta Saran pada WHO

Baca Juga: Keren! Ini 3 Fakta Baru Manga Boruto Chapter 51, Diantaranya Boruto Punya Kekuatan Baru Simak Disini

Laga baru berlangsung enam menit saat gawang Dortmund kemasukan. Thomas Meunier kehilangan bola yang kemudian dikuasai Joaquin Correa, ia lantas menyodorkannya kepada Immobile yang melepaskan sepakan cungkil tanpa dapat dihentikan kiper Hitz.

Setelah kemasukan, Dortmund tetap kesulitan mengimbangi Lazio. Hal itu berimbas kepada minimnya pasukan bola kepada Marco Reus dan Erling Haaland di lini depan. Raphael Guerreiro sempat mencoba melepaskan tembakan, namun masih dapat diatasi kiper Thomas Strakosha.

Pada pertengahan babak pertama Lazio menggandakan keunggulan. Dari tendangan sudut Luis Alberto, bola diteruskan Luis Felipe yang kemudian mengenai kiper Hitz sebelum masuk gawang Dortmund. Catatan resmi menyatakan gol itu terhitung sebagai gol bunuh diri dari Hitz.

Dortmund mencoba meningkatkan tempo, namun meski kemudian unggul penguasaan bola mereka tetap kesulitan menciptakan peluang berbahaya. Situasi tersebut bertahan sampai babak pertama usai.

Pada awal babak kedua, Dortmund kembali mencoba mengejar ketertinggalan. Haaland merangsek ke depan dan melepaskan tembakan yang masih dapat ditahan kiper Strakosha.

Baca Juga: Takut Gemuk Kalau Sarapan Pagi? Cobain Yuk Menu Sarapan Sehat Ini

Baca Juga: Info SIM Keliling Kota Bandung Hari Ini 21 Oktober 2020: Jadwal, Lokasi dan Persyaratannya

Perjuangan Dortmund terus berlanjut. Kerja sama apik dari Giovanni Reyna, Jadon Sancho, dan Reus merepotkan barisan pertahanan Lazio sebelum Guerreiro melepaskan tembakan melambung dari dalam kotak penalti.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah