Hati-hati! Jelang CASN 2021 pada April Mendatang, Calo dengan Iming-iming Lulus Tanpa Tes Kerap Bermunculan

- 23 Maret 2021, 20:55 WIB
Ilustrasi selekasi CASN. Jelang CASN 2021 pada April mendatang, Anda harus berhati-hati terhadap calo yang mengiming-imingi lulus tanpa tes.
Ilustrasi selekasi CASN. Jelang CASN 2021 pada April mendatang, Anda harus berhati-hati terhadap calo yang mengiming-imingi lulus tanpa tes. /Setkab.go.id

BERITA KBB- Bagi Anda yang sudah menunggu-nunggu tes Calon Aparatur Sipil Negara (CASN), sebelumnya disebut CPNS, pada April 2021 mendatang, harus hati-hati dengan munculnya calo. 

Calo ini biasanya mengiming-imingi para CASN 2021 dengan modus lulus tanpa tes selama masa-masa perekrutan. Imbauan ini dekeluarkan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB). 

Disampaikan oleh Plt. Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB, Teguh Widjinarko, apabila ada oknum yang menjanjikan seseorang dapat lulus dari proses seleksi, tanpa terlebih dahulu melaksanakan tes, itu informasi bohong. 

Baca Juga: Ramalan Zodiak Selasa, 23 Maret 2021: Aries, Taurus, Gemini Hadapi Tantangan dengan Penuh Rasa Percaya Diri

“Mulai pendaftaran secara online hingga proses seleksi berlangsung, semua dilakukan dengan sistem secara akuntabel dan transparan. Hasil seleksi bisa kita ketahui secara langsung. Peserta bahkan pengantar bisa tahu hasilnya usai tes berlangsung," kata Teguh seperti dikutip BeritaKBB.pikiran-rakyat.com dari RRI. 

Lebih lanjutnya, kata Teguh, penggunaan sistem Computer Assisted Test (CAT) dalam proses seleksi baik di tahap Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) maupun Seleksi Kompetensi Bidang (SKB), sudah transparan dan akuntabel.

Nantinya, pemerintah akan berkoordinasi dengan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) serta Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) guna membuat sistem lebih teratur. 

Selain itu, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) yang diwakili oleh Tim Penyusunan Naskah Seleksi akan membuat soal tes. 

Baca Juga: Ramalan Zodiak Selasa, 23 Maret 2021: Aries, Taurus, Gemini Hadapi Tantangan dengan Penuh Rasa Percaya Diri

Beredarnya surat palsu yang mengatasnamakan Menteri PANRB, Tjahjo Kumolo, maupun lembaga terkait sudah diklarifikasi. 

Oleh karena itu, bila ada pegawai ASN terbukti berbuat curang dengan menggunakan jasa percaloan, maka akan dipecat secara tidak hormat. 

Teguh kemudian menjelaskan beberapa cara untuk menghindari praktik percaloan menjelang CASN pada April 2021 mendatang. 

Pertama, masyarakat harus mengecek kebenaran berita yang beredar dari sumber terpercaya, seperti website maupun media sosial Kementerian PANRB atau BKN (Badan Kepegawaian Negara) secara berkala. 

Baca Juga: Tayang Sekarang! Glenca Chysara di FTV Gadungan Jadi Tunangan, Berikut Sinopsis dan Link Streaming

Kedua, jangan mudah percaya terhadap janji-janji orang lain yang dapat meluluskan seseorang, terutama jika harus membayar sejumlah uang. 

Untuk diketahui, penerimaan CASN tahun 2021 ini, pemerintah membuka sekira 1,3 juta formasi untuk PNS dan PPPK, yang terbagi menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), serta sekolah kedinasan.

Adapun jumlah yang dibutuhkan untuk guru PPPK, yakni 1 juta formasi, kemudian untuk pemerintah pusat sebesar 83.000 formasi, serta pemerintah daerah sebanyak189.000 formasi. ***

Editor: Asep Budiman

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah