Keren ! Memiliki fasilitas olahraga yang lengkap, Kabupaten Bogor Bisa Menjadi Pusat Wisata Olahraga

- 2 Oktober 2020, 22:52 WIB
STADION Pakansari, Kabupaten Bogor dipilih sebagai salah satu venue Piala Dunia U20 tahun 2021.*
STADION Pakansari, Kabupaten Bogor dipilih sebagai salah satu venue Piala Dunia U20 tahun 2021.* /Antara/

 

BERITA KBB- Memiliki sarana dan prasarana yang memadai di bidang olahraga, Kabupaten Bogor dinilai layak untuk menjadi pusat wisata olahraga di Indonesia. Hal ini dikatakan Anggota Komisi X DPR RI Djohar Arifin Husin saat melakukan tinjauan lapangan ke Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Kamis 1 Oktober 2020.

Djohar menilai Pemkab Bogor telah berhasil membangun kawasan olahraga yang mumpuni. Mulai dari lapangan golf berskala internasional hingga stadion sepakbola yang berstandar FIFA. Untuk itu, Djohar mendukung Kabupaten Bogor bisa menjadi pusat wisata olahraga.

Dia berharap semua event olahraga di tingkat pusat bisa memanfaatkan berbagai fasilitas olahraga yang ada di Kabupaten Bogor. Hal tersebut diungkapkan Djohar usai Tim Kunspek Panja SKN Komisi X DPR RI 

Baca Juga: Review Liverpool Vs Arsenal, Manager Arteta Puji Penampilan Dahsyat Kiper Bernd Leno

Baca Juga: Menangi Adu Penalti di laga Liverpool Vs Arsenal, The Gunners Lolos ke- 8 besar Piala Liga Inggris

“Memiliki lapangan golf mencapai 12 lokasi itu sangat luar biasa untuk ukuran setingkat Kabupaten. Bupatinya juga luar biasa karena sudah menganggarkan semua biaya perawatan. Oleh karena itu saya berharap Bogor ini menjadi salah satu pusat pelatihan persiapan untuk atlet-atlet nasional oleh semua cabang olahraga,” kata Djohar seperti yang dilansir dari situs resmi DPR RI.

Mantan Ketua Umum PSSI ini mendorong Pemkab Bogor untuk Go International dengan berbagai fasilitas olahraga yang luar biasa untuk keperluan olahraga turis asing, seperti paket wisata golf, paket wisata tenis dan lain sebagainya. Kerja sama antara olahraga dengan pariwisata itu menurutnya sangat potensial agar Bogor bisa menjadi pusat wisata olahraga.

Djohar mengapresiasi upaya Bupati Bogor yang membangun olahraga dari kampung ke kampung.  Djohar menjelaskan bahwa dalam RUU SKN nantinya akan dicantumkan penghargaan bagi para atlet yang berprestasi di tingkat dunia untuk mendapatkan tunjangan ketika kelak mereka pensiun dari dunia olahraga.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Sumber: DPR RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x