Lengkap! Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 3 SD Halaman 185-190 tentang Energi dan Perubahannya

- 25 Februari 2021, 08:18 WIB
Ilustrasi tema 6 Kelas 6 SD.
Ilustrasi tema 6 Kelas 6 SD. //tangkap layar/buku tematik


BERITA KBB – Kunci jawaban dari soal-soal tema 6 kelas 3 di artikel ini bisa membantu para orang tua untuk mendampingi anak-anak belajar di rumah selama pembelajaran daring.

Buku tema berisi tentang pembelajaran tematik yang terpadu, sehingga memberikan pengalaman belajar yang lebih bermakna bagi para siswa.

Tematik dipakai dari kelas 1-6 SD, dengan jumlah tema yang beragam. Tematik yang kita gunakan adalah kurikulum 2013.

Baca Juga: Jadwal TRANS TV Hari Ini, Kamis 25 Februari 2021: Ada Rumpi: No Secret hingga Ghost In The Shell

Contoh judul salah satu tema pada tematik adalah Energi dan Perubahannya, yang dipakai pada tema 6 kelas 3.

Banyak dari adik-adik atau orang tua yang kebingungan untuk menjawab soal pada tema 6 kelas 3 ini.

Berikut kunci jawaban tema 6 kelas 3 SD dan MI halaman 185, 186, 187, 188, 189 dan 190.
Pada tema 6 kelas 3 halaman 185 dan 186, adik-adik disuruh untuk menjawab beberapa soal yang telah disediakan.

Baca Juga: Visual Tampan Member TXT Membuat Ahli Bedah Plastic Korea Terpesona, Berikut Analisa Dr. Trio tentang Mereka

Berikut soal dan jawaban pada tema 6 kelas 3 halaman 185 dan 186, dikutip dari Portal Jember dalam artikel Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 3 SD Halaman 185, 186, 187, 188, 189 dan 190, Energi dan Perubahannya

1. Tuliskan hak yang telah kamu peroleh berkaitan dengan energi!

Jawab:

- Mendapat kebebasan dalam menggunakan energi.
- Terpenuhinya kebutuhan akan berbagai jenis energi.
- Mendapatkan tarif untuk membayar energi secara wajar.
- Terhindar dari kelangkaan energi.
- Mendapat kemudahan dalam melakukan inovasi energi alternatif.

Baca Juga: Capricorn, Aquarius, Pisces Cek Angka dan Warna Keberuntunganmu, Ramalan Zodiak Kamis 25 Februari 2021

2. Tuliskan kewajiban yang telah kamu lakukan berkaitan dengan energi!

Jawab:
- Menggunakan energi secara bijaksana.
- Berinovasi dalam menciptakan energi-energi alternatif lainnya.
- Memastikan penggunaan energi secara efisien dan efektif.
- Tidak berlebihan dalam menggunakan peralatan yang memerlukan energi.
- Menghemat penggunaan energi

3. Manakah kewajiban yang paling sulit kamu lakukan dalam menjaga kesediaan energi? Jelaskan!

Jawab:
kewajiban yang paling sulit saya lakukan dalam menjaga kesediaan energi adalah berinovasi dalam menciptakan energi-energi alternatif lainnya. Saya kesulitan dalam hal tersebut, karena saya masih minim ilmu tentang berinovasi dalam menciptakan energi-energi alternatif lainnya.

Pada tema 6 kelas 3 halaman 187 dan 188, adik-adik disuruh untuk menjawab beberapa soal yang telah disediakan.

Baca Juga: Jennie BLACKPINK dan G Dragon Bing Bang Pacaran, Fans Ramaikan Twitter Tunjukan Dukungan

Berikut jawaban pada tema 6 kelas 3 halaman 187 dan 188, yaitu:
Jawab:
- Gambar 1 (halaman 187 kanan)= Luas bagian 17 persegi satuan.
- Gambar 2 (halaman 187 kiri)= Luas bagian 17 persegi satuan.
- Gambar 1 (halaman 188)= Luas bagian persegi 13 satuan.
- Warnai luas bagian 37 persegi satuan = warnai daerah di dalam 7 kotak ke bawah dan 5 kotak ke kanan, warnai 2 kotak lagi.
- Warnai luas bagian 25 persegi satuan = warnai daerah di dalam 5 kotak ke bawah dan 5 kotak ke kanan.

Baca Juga: Sekjen Asprov PSSI Jawa Barat Dedy Permana Mengembalikan Mandat Jabatannya Kepada Ketua Umum PSSI Jabar

Pada tema 6 kelas 3 halaman 189 dan 190, adik-adik disuruh untuk:
- Perhatikan gambar berikut!
- Pada gambar menunjukkan pemanfaatan air hujan.
- Air hujan yang digunakan untuk kegiatan lain termasuk menghemat air.
- Buatlah cerita berdasarkan gambar berikut!
- Tuliskan ceritamu pada tempat yang tersedia!
- Tuliskan cerita minimal 15 kalimat.

Berikut jawaban pada tema 6 kelas 3 halaman 189 dan 190, yaitu:

Jawab:

"Cara Memanfaatkan Air Hujan"
Air hujan adalah air yang turun dari langit. Musim hujan di Indonesia akan dimulai pada akhir bulan Oktober.

Baca Juga: Profil CL eks 2NE1, yang berulang Tahun Tanggal 25 Februari Ini, Sukses Bersolo Karier di Amerika dan Korsel

Puncak musim penghujan di Indonesia terjadi pada bulan Januari sampai Februari. Selama ini kita hanya membiarkan air hujan tersebut jatuh ke tanah dan mengalir ke sungai-sungai. Terkadang air hujan juga menyebabkan banjir di daerah-daerah tertentu.

Air hujan sebenarnya bisa kita manfaatkan untuk keperluan sehari-hari kita. Kita bisa menaruh ember atau wadah di luar ruangan saat hujan turun.

Air hujan akan tertampung di dalam wadah tersebut. Kita bisa memanfaatkan air hujan di dalam wadah tersebut untuk berbagai keperluan.

Kita bisa memanfaatkan air hujan di dalam wadah tersebut untuk mencuci alat - alat masak. Selain itu kita bisa memanfaatkan air hujan di dalam wadah tersebut untuk mencuci piring kotor.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kamis, 25 Februari 2021 untuk Zodiak Aries, Leo dan Virgo : Kesehatan, Percintaan dan Karir

Kita juga bisa menggunakan air hujan tersebut untuk mencuci kendaraan kita. Terakhir kita bisa memanfaatkan air hujan tersebut untuk menyirami tanaman di halaman.

Dengan memanfaatkan air hujan, berarti kita telah melakukan penghematan air di rumah. Itulah hal yang bisa kita manfaatkan dari air hujan, semoga bermanfaat.

- Tuliskan 5 hal yang dapat kamu pelajari berdasarkan cerita tersebut!

1. Kita bisa menampung air hujan dengan cara menaruh ember atau wadah di luar ruangan saat hujan turun.
2. kita bisa memanfaatkan air hujan di dalam wadah tersebut untuk mencuci alat - alat masak.

Baca Juga: Mendapatkan Dukungan Dari Para Voter Dedy Permana Hidayat Siap Menjadi Ketua Umum PSSI Jabar Periode 2021-2024

3. kita bisa memanfaatkan air hujan di dalam wadah tersebut untuk mencuci piring kotor.
4. Kita bisa menggunakan air hujan tersebut untuk mencuci kendaraan kita.
5. kita bisa memanfaatkan air hujan tersebut untuk menyirami tanaman di halaman.

Itulah kunci jawaban tema 6 kelas 3 SD halaman 185, 186, 187, 188, 189 dan 190, Energi dan Perubahannya. Jangan lupa belajar ya adik-adik.

Disclaimer: Jawaban dari beberapa pertanyaan di atas adalah contoh pengerjaan soal latihan, dan tentunya tidak semuanya bersifat baku. Ada beragam cara pengerjaan, namun yang terpenting adalah inti jawaban tersebut sama.*** (Brigas Cahyono/Portal Jember)

 

Editor: Cecep Wijaya Sari

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x