Cara Mendaftar Beasiswa LPDP Pendidik 2020 Beserta Dokumen yang Harus Disiapkan

- 7 Oktober 2020, 16:06 WIB
Pengumuman Beasiswa Pendidik LPDP yang baru saja dibuka.
Pengumuman Beasiswa Pendidik LPDP yang baru saja dibuka. /Instagram.com/@lpdp_ri

 

BERITA KBB – Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) kembali membuka peluang Beasiswa LPDP Tahun 2020 bagi para guru dan dosen untuk menempuh program magister dan doktoral.

Pendaftaran Beasiswa LPDP 2020 ini sudah dibuka sejak 6 Oktober 2020 dan ditutup pada 20 Oktober 2020.

Beasiswa Pendidik LPDP 2020 ini diperuntukkan  bagi guru tetap pada sekolah di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang telah memiliki Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK).

Baca Juga: Simak! 8 Syarat Umum dan 9 Syarat Khusus Beasiswa LPDP 2020 untuk Guru dan Dosen

Selain itu, beasiswa ini juga diperuntukkan bagi Dosen Tetap pada Perguruan Tinggi di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan Kementerian Agama yang telah memiliki Nomor Induk Dosen Nasional (NIDN).

Adapun cara mendaftar Beasiswa LPDP 2020 untuk guru dan dosen ini adalah:

  1. Mendaftar secara online pada situs Pendaftaran Beasiswa LPDP: https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/
  2. Melengkapi dan mengunggah semua dokumen yang dipersyaratkan pada aplikasi pendaftaran
  3. Pastikan melakukan submit aplikasi pendaftaran untuk mendapatkan kode registrasi/pendaftaran

Dan berikut ini adalah proses seleksi Beasiswa Pendidik LPDP 2020 untuk guru dan dosen

  1. Seleksi Administrasi;
  2. Seleksi Substansi

Baca Juga: Kemenpora Siap Bangun Laboratorium Antidoping Untuk Cegah Penggunaan Doping

Halaman:

Editor: Cecep Wijaya Sari

Sumber: LPDP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x