Karena Alasan Ini, Nurul Arifin Ingin Ada Perda Perlindungan UMKM

- 23 September 2023, 22:53 WIB
/Istimewa/

BERITA KBB-- Anggota Komisi I DPR RI, Nurul Arifin mendorong Pemerintah Daerah (Pemda) membuat regulasi berupa peraturan daerah (Perda) yang melindungi UMKM agar bisa tetap menjaga keberlangsungan usahanya.

Pasalnya, UMKM merupakan salah satu sektor penopang perekonomian Indonesia.

"Jangan sampai lahan mereka (UMKM) dipakai pedagang yang punya kelas, seperti minimarket. Gak usah lagi dia (minimarket) di depan jualan kopi. Biarkan menjadi bagian pedagang kecil," ujar Nurul usai diskusi bertajuk 'UMKM Naik Kelas' di Bandung, Sabtu 23 September 2023.

Baca Juga: Sisi Gelap Junk Food: Bahaya yang Mengintai dari Makanan Favorit Banyak Orang

Nurul, menegaskan dukungan tersebut sangat penting karena UMKM juga menjadi kekuatan ekonomi masyarakat kelas bawah. Sehingga, keberadaannya harus benar-benar mendapatkan perlindungan.

"Kalau semua bisa dapat dukungan, keamanan, kemudian perlindungan dari pemerintah daerah, paling tidak mereka akan merasa terayomi sebagai pelaku UMKM," kata Nurul.

Di samping itu, Nurul yang juga menjabat Wakil Ketua Umum Partai Golkar ini, meminta agar para pelaku UMKM terus berinovasi, dan meningkatkan brandingnya. Termasuk, memilih tempat strategis untuk memasarkan produknya.

Baca Juga: Fast Food, Junk Food, dan Ultra-Processed Food Apa Sih Perbedaannya ?

"Tapi strategis itu tidak melulu di pinggir jalan. Misalnya di tempat-tempat yang dikunjungi banyak orang tapi pelaku pedagang masih sedikit, nah kita masuk," tutur Nurul.

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x