Resep Steak Sapi Ala Rumahan, Cocok untuk Santapan Saat Idul Adha

9 Juli 2022, 21:39 WIB
Resep Beef Steak. Resep Steak Sapi Ala Rumahan, Cocok untuk Santapan Saat Idul Adha /Tangkap Layar Youtube.com/Devina Hermawan

 

 
 
BERITA KBB - Tak lama lagi umat muslim diseluruh dunia akan merayakan hari raya Idul Adha. Stok daging sapi pun akan mulai memenuhi kulkas di rumah.
 
Biasanya, daging tersebut akan diolah menjadi semur atau rendang. Ada juga yang mengolahnya dengan cara dibakar menjadi sate untuk disantap bersama keluarga.
 
Supaya tidak bosan, daging sapi pun bisa diolah menjadi steak loh. Yuk, coba resep steak sapi ala rumahan yang simpel berikut ini
 
Baca Juga: Salah Satu Wilayah Di Garut Melaksanakan Hari Raya Idul Adha Dua Hari Berturut-Turut, Alasannya Karena Ini
 
Bahan - Bahan:
 
• 350 gr daging sapi
 
• 2 buah tomat, lalu masing - masing dibelah menjadi 4 bagian
 
• 2 buah kentang, lalu kupas, kemudian potong serong agak memanjang.
 
• 5 sendok makan kecap manis.
 
Bumbu halus:
 
• 1/4 sendok teh merica bubuk.
 
• 1/4 sendok teh pala bubuk.
 
• 1 sendok teh gula pasir.
 
• 1/2 sendok teh garam atau sesuai selera.
 
• 3 siung bawang putih, kemudian diiris tipis - tipis.
 
• 4 butir bawang merah, kemudian diiris tipis - tipis
 
Baca Juga: Kasian, Inter Milan Tak Berminat Bek Gaek Asal Lazio Ini Meski Musim Panas Pilih Pindah, Sudah Dapat yang Muda
 
• 500 ml air
 
• 2 sendok makan margarin
 
Langkah pertama yang bisa kamu lakukan adalah memanaskan margarin. Tunggu margarin hingga meleleh di penggorengan.
 
Jika margarin sudah meleleh, kemudian tumis bawang merah serta bawang putih hingga berubah warna dan mengeluarkan aroma harum.
 
Selanjutnya masukkan daging sapi, lalu masak hingga berubah warna. Masak beberapa menit hingga daging cukup empuk.
 
Baca Juga: Persyaratan Dan Link Pendaftaran KUR BRI 2022 Online, Pinjaman Rp 50-500 Juta Dengan Bunga Rendah
 
Selanjutnya setelah daging agak empuk, kamu dapat memasukan tomat dan juga semua bahan bumbu. Tunggu hingga semua bahan diatas penggorengan matang.
 
Terakhir, tambahkan air, kentang, dan juga kecap manis. Aduk hingga merata.
 
Masak dengan menggunakan api sedang hingga daging sapi lunak. Setelah steak sapi sudah matang, segera angkat dan pindahkan ke wadah yang sudah kamu siapkan.
 
Baca Juga: Syarat dan Cara Mengajukan KUR BRI Online, Pelaku UMKM Bisa Pinjam Hingga 50 Juta
 
Sajikan dengan daun selada, taburkan merica di atasnya apabila dibutuhkan. Kamu juga bisa menyesuaikannya dengan selera.
 
Steak sapi sudah siap untuk disantap. Kamu juga bisa menikmatinya dengan saus favorit.
 
Daging sapi pun kini bisa kamu olah menjadi steak yang nikmat dan kaya rasa. Yuk, coba buat di rumah agar santapan daging sapi tidak itu - itu saja.***

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Tags

Terkini

Terpopuler