Bangun Kemandirian, TK 1 Darul Hikam Adakan Amazing Camp di Lembang

15 Desember 2023, 11:01 WIB
Ketua Yayasan Darul Hikam Sodik Mudjahid berfoto dengan siswa TK1 Darul Hikam pada acara Amazing Camp, di Wisata Cozy Land, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Rabu, 13 Desember 2023. /Ade Bayu Indra/Berita KBB /

 

BERITA KBB - Sebagai upaya meningkatkan kemandirian anak, TK1 Darul Hikam mengadakan Amazing Camp, dengan tema "Be Brave Be Strong".

Kegiatan tersebut merupakan dalah satu program unggulan yang memberikan andil besar dalam proses kemandirian anak.

Hal itu dikatakan oleh Kepala Sekolah TK1 Darul Hikam Siti Saadah, saat ditemui disela-sela kegiatan di Wisata Cozy Land, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Rabu, 13 Desember 2023.

Seorang siswa TK1 Darul Hikam mengikuti kegiatan Amazing Camp, di Wisata Cozy Land, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Rabu, 13 Desember 2023.

Baca Juga: Program TJSL, Kolaborasi Darul Hikam dan Bank BTN Salurkan Ribuan Bantuan Paket Sembako untuk Warga

"Kegiatan yang rutin dilaksanakan satu tahun sekali ini baru diadakan lagi pascapandemi. Merupakan program unggulan TK1 Darul Hikam karena punya dampak besar pada proses kemandirian anak," katanya.

Siti menambahkan kegiatan diluar sekolah tanpa didampingi orang tua itu, diharapkan bisa membentuk dan meningkatkan kemampuan soft skill anak dalam melakukan kebiasaan di luar sekolah.

"Selain untuk meningkatkan soft skill anak-anak, kegiatan ini juga dalam rangka tadabur alam dan wisata edukasi," ujarnya.

Baca Juga: SD 1 Darul Hikam Gelar School Fun Fest, Siswa Diajarkan untuk Mencari Solusi

Acara yang diikuti oleh 115 siswa itu, menurut Siti diisi dengan berbagai program yang menarik dan menyenangkan.

Dengan menerapkan program belajar "survive" di alam terbuka itu, TK 1 Darul Hikam pernah mendapat penghargaan sebagai sekolah yang menjadi pionir kemping beberapa tahun lalu di lingkungan Majelis Pendidikan Darul Hikam (MPDH)..

Efek yang dirasakan oleh peserta kemping bukan hanya di lingkungan sekolah saja. Menurut Siti anak-anak itu bisa mengubah kebiasaannya di rumah setelah mengikuti Amazing Camp.

Baca Juga: Siswa SMP Darul Hikam Berikan Kejutan di Hari Guru

"Anak anak pasti lebih mandiri, biasanya yang suka ngompol jadi ngga ngompol, biasanya ke kamar mandi dianter jadi berani sendiri, tidur jadi ngga ditemenin dan lain sebagainya. Dampak khusus di rumah benar benar terasa, jadi kita tida bawa anak-anak kesini untuk bermain dan bersenang-senang sambil belajar survive aja," tutur Siti.

Sementara itu Ketua Yayasan Darul Hikam Sodik Mudjahid menambahkan bahwa kegiatan di luar sekolah sangat dianjurkan karena baik untuk perkembangan anak.

"Jadi sekarang tidak diharuskan lagi belajar menghitung, tapi diselingi juga belajar di alam seperti kegiatan ini," tambahnya.

Baca Juga: TOP ke-XXII SMP Darul Hikam, Kesehatan Mental Modal Dasar Membangun Siswa Berakhlak Berprestasi

Sodik yang juga anggota Komisi X DPR RI itu menuturkan yang harus di didik sejak dini adalah potensi imannya, potensi nafsunya, ilmu kreativitas, dan yang terakhir adalah potensi jasadnya.

"Jadi kita terus kembangkan potensi anak-anak kita agar nanti di Indonesia Emas anak anak kita jadi pemain bukan hanya penonton," kata Sodik.

Senada dengan pihak sekolah, salah satu orang tua siswa Iswahyudi mengaku meskipun agak khawatir karena anaknya jauh dari orang tua tapi sangat mendukung kegiatan tersebut.

Baca Juga: Ratusan Peserta Ikuti Try Out dan Pensi (TOP) ke-XXII SMP Darul Hikam

Menurutnya program belajar di alam bisa melatih kemandirian sejak dini. Orang tua dari siswa kelas B Izz Muhammad Shawqi itu menambahkan kegiatan tersebut bisa mengurangi ketergantungan anak pada orang tua.

"Meski saya agak khawatir karena anak jauh dari orang tua, tapi adanya guru yang meyakinkan orang tua bahwa anak - anak akan selalu didampingi dan diperhatikan selama berkegiatan menjadi obat penenang bagi kami, dan kami yakin kegiatan ini bisa meningkatkan kemandirian anak-anak," pungkasnya.***

 

 

 

 

 

Editor: Ade Bayu Indra

Tags

Terkini

Terpopuler