Roy Suryo Menjadi Tersangka Kasus Meme Stupa Candi Borobudur Dimiripkan Gambar Presiden Joko Widodo

- 22 Juli 2022, 14:36 WIB
Roy Suryo
Roy Suryo /Instagram @aceh.viral

BERITA KBB - Roy Suryo yang membuat meme stupa Candi Borobudur dimiripkan gambar Presiden Joko Widodo, berbuntut panjang.

Polda Metro Jaya telah menetapkan Roy Suryo tersangka kasus meme stupa Candi Borobudur tersebut.

"Hari ini bener Roy Suryo sedang diriksa di Polda Metro dengan status sebagai tersangka," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan, Jumat 22 Juli 2022.

Endra Zulpan belum memerinci waktu penetapan Roy Suryo sebagai tersangka.

Dia menyebut Roy Suryo saat ini tengah diperiksa sebagai tersangka.

Pemeriksaan Roy Suryo sebagai tersangka saat ini masih berlangsung. Roy Suryo diperiksa sejak pukul 10.30 WIB.

Endra Zulpan menjelaskan ada dua laporan atas Roy Suryo yang telah naik ke tingkat penyidikan.

Yaitu laporan Kurniawan Santoso di Polda Metro Jaya dan pelapor bernama Kevin Wu di Bareskrim Polri.

"Artinya, dua laporan polisi yang telah dipelajari dan dilakukan pemeriksaan, dinaikkan yang statusnya dari penyelidikan ke penyidikan karena telah memenuhi adanya unsur pidana di dalamnya," kata Endra Zulpan, Rabu 29 Juni 2022.

Halaman:

Editor: Syamsul Maarif


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah